- El Clasico tak diragukan lagi merupakan pertandingan yang paling ditunggu di Liga Spanyol.
- Kedua tim punya sejarah panjang mulai dari 1929 hingga era modern saat ini.
- Pemenang dari el clasico kali ini akan menjadi pemuncak klasemen Liga Spanyol 2019-2020.
SKOR.id - Real Madrid dan Barcelona akan kembali bertemu dalam laga el clasico pada pekan ke-26 Liga Spanyol 2019-2020.
Real Madrid akan menjamu Barcelona dalam laga bertajuk el clasico di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada Minggu (1/3/2020) atau Senin dini hari WIB.
Kedua tim akan menghadapi pertandingan el clasico nanti dengan memperebutkan posisi puncak klasemen Liga Spanyol 2019-2020, saat ini Barcelona unggul dua poin dari Real Madrid di puncak.
Sepanjang sejarah, kedua tim sama-sama memiliki catatan 72 kemenangan dalam laga el clasico.
El clasico pertama terjadi pada Februari 1929, Real Madrid berhasil menang 2-1 atas Barcelona, di stadion Les Corts milik Barcelona.
Barca berhasil balas dendam dengan menang 1-0 di Stadion Chamartin milik Real Madrid, dan kemenangan tersebut membantu mereka menjuarai gelar Liga Spanyol pertama dengan keunggulan dua poin dari Real Madrid.
Rivalitas el clasico kemudian menjadi aspek penting di tiap musim La Liga Spanyol.
Musim 1934-1935 ada dua hasil pertandingan impresif, Barcelona berhasil menang 5-0 di Les Corts, sebelum Real Madrid berhasil membalikkan keadaan dengan menang 8-2 di Chamartín.
Baca Juga: Barcelona Tanpa Duo Jenderal Lapangan Tengah saat Jumpa Napoli di Camp Nou
Hal yang membuat persaingan kedua tim semakin memanas ketika penyerang asal Argentina, Alfredo Di Stefano, nyaris bergabung ke Barcelona pada 1953.
Namun akhirnya ia lebih memilih Real Madrid yang kemudian menjelma sebagai top skor el clasico bagi Los Blancos dengan 14 gol dalam 20 pertandingan.
Kedatangan Johan Cruyf menjadi angin segar bagi Barcelona pada pertengahan 1970-an yang membuat Blaugrana mampu kembali ke performa puncak mereka.
Bahkan, Cruyff tak hanya sukses membela Barca sebagai pemain kala berhadapan dengan rival abadinya, tetapi juga sebagai pelatih.
Hal itu dibuktikan dengan hasil pertandingan pada Januari 1994, Barcelona berhasil membantai El Real 5-0 yang baru bisa dibalas sang lawan setahun kemudian.
Rivalitas kedua tim kembali memanas ketika Luis Figo memutuskan pindah dari Camp Nou ke Bernabeu pada musim 2000.
Baca Juga: Kesulitan Barcelona Lawan Napoli: Tak Ada Ruang
Semenjak itu, pertemuan kedua kesebelasan semakin apik untuk disaksikan apalagi ketika Barca dilatih oleh Pep Guardiola dan Real Madrid yang kala itu diasuh Jose Mourinho.
Perseteruan di dalam lapangan sudah biasa tersaji panas ketika kedua tim bertemu semakin menjadi-jadi saat kedua pelatih juga menunjukkan intensitas yang sama.
Hingga kini, Lionel Messi masih menjadi top skor sepanang masa el clasico dengan 18 gol dari 26 pertadingan termasuk ketika dirinya membuat publik Bernabeu bungkam melihat hat-trick yang ia lesatkan.
Ada fakta yang cukup menarik jika melihat el clasico beberapa musim terakhir, tim tamu seperti lebih diuntungkan ketika berkunjung ke markas sang lawan.
Hal itu dapat dilihan ketika Barca mampu menang dalam empat kali lawatan ke Madrid, sementara El Real hanya sekali kalah dari lima pertandingan tandang.
Baca Juga: Gattuso: Harusnya Napoli Menang Lawan Barcelona