- Arsenal kembali menarik Pablo Mari menuju London pada hari-hari terakhir bursa transfer.
- Negosiasi Arsenal untuk dapatkan Mari sempat diputus oleh Flamengo.
- Namun, sang pemain dikabarkan kembali dalam perjalanan menuju London.
SKOR.id - Drama transfer Pablo Mari berlanjut usai Flamengo membatalkan perjanjian dengan Arsenal.
Laporan Metro, Rabu (29/1/2020), Pablo Mari kembali terbang menuju London untuk menyelesaikan kontrak.
Mari dikabarkan akan dipinjam Arsenal sebagai penambal posisi Callum Chambers dan Skhodran Mustafi yang cedera.
Baca Juga: Gelar Juara Real Madrid, Puncak Kesuksesan Thibaut Courtois
Langkah tersebut menjadi awal setelah kesepakatan Arsenal dan Flamengo sempat batal.
ESPN Brasil pada Selasa (28/1/2020) mengabarkan bahwa sempat Arsenal mengubah syarat dalam kontrak Pablo Mari saat sudah mencapai kesepakatan sebelumnya.
Padahal, Mari sudah lolos tes kesehatan pada hari yang sama.
Baca Juga: 10 Transfer Termahal Liga Inggris Berdasarkan Inflasi Mata Uang
Usai tes kesehatan, Arsenal mengaku hanya ingin meminjam Pablo Mari, sedangkan Flamengo ingin menjual sang pemain.
Dikabarkan, kesepakatan baru untuk Pablo Mari adalah sebagai pemain pinjaman. Namun, Arsenal harus membayar 5 juta euro atau lebih dari Rp75 miliar.
Sebelum bersama Flamengo, Pablo Mari terdaftar sebagai pemain Manchester City sejak 2016 hingga 2019.
Baca Juga: Badai Cedera Chelsea, Ujian Jelang 4 Laga Besar
Akan tetapi, Mari menghabiskan waktunya sebagai pemain pinjaman bersama Girona, NAC Breda dan Deportivo La Coruna.
Sedangkan di tubuh Arsenal, Mikel Arteta sebagai pelatih hanya memiliki opsi terbatas di lini pertahanan usai ditinggal Skhodran Mustafi dan Callum Chambers.
Sokratis Papastathopoulos, Rob Holding dan David Luiz menjadi opsi tersisa yang kini dimiliki Arteta.