- Basket kursi roda mengawinkan medali perunggu untuk nomor 5x5 dan 3x3 di ASEAN Para Games 2022.
- Pelatih timnas, Fajar Brilianto, membutuhkan jam terbang lebih banyak untuk anak didiknya.
- Bonus penerima medali ASEAN Para Games 2022 diharapkan setara dengan SEA Games Vietnam 2021.
SKOR.id - Cabang olahraga basket kursi roda 5x5 dan 3x3 mengawinkan medali perunggu di ajang ASEAN Para Games 2022.
Hal tersebut dipastikan pada hari Kamis (4/8/2022) di GOR Sritex Arena ketika tim basket kursi roda 5x5 Merah Putih menang 61-33 atas Kamboja.
Pelatih basket kursi roda 5x5 putra Indonesia, Fajar Brilianto, mengaku sangat bangga atas kerja keras anak didiknya di ASEAN Para Games 2022.
"Tentu ini sebuah kebanggaan buat saya dan teman-teman karena ini merupakan debut di ASEAN Paragames 2022," kata Fajar dilansir dari rilis apg2022.com.
"Alhamdulillah kami bisa mengawinkan medali perunggu 3×3 dan 5×5 sangat luar biasa. Intinya, anak-anak sangat terharu," sambungnya.
Meskipun demikian, Fajar masih berharap agar jam terbang anak didiknya semakin bertambah terutama untuk turnamen internasional.
Selain itu, dia juga berharap agar jumlah pemain pelatnas pun diharapkan semakin banyak di kemudian hari.
"Kami sangat membutuhkan jam terbang (bertanding). Kami akan menambah pemain lagi ke depannya. Karena sangat berat untuk proses latihan maupun bertanding," tutur Fajar menambahkan.
Disinggung mengenai bonus usai berhasil mendapatkan medali perunggu, Fajar mengaku tidak memikirkan hal tersebut.
Akan tetapi, besar harapan Fajar agar bonus untuk atlet para basket dari pemerintah setara dengan peraih medali di ajang SEA Games Vietnam 2021.
"Kami serahkan kepada pemerintah. Mungkin seharusnya sama dengan SEA Games, harusnya. Tapi kita enggak tahu juga," kata Fajar menjelaskan.
"Tapi yang terpenting kita sudah bisa berprestasi dan mempersembahkan medali untuk bangsa dan negara itu sudah cukup buat saja. Kalau masalah itu kita serahkan ke kantor."
Baca Juga Berita ASEAN Para Games 2022 Lainnya:
ASEAN Para Games 2022: Janji Rina Marlina kepada Ibunda Tercinta Usai Raih 2 Emas