- CEO DBL Indonesia, Azrul Ananda, melakukan audiensi dengan Menko Kemaritiman dan Investasi RI, Luhut Binsar Pandjaitan.
- Azrul Ananda memaparkan rencana penyelenggaraan Honda DBL 2021.
- Luhut Pandjaitan berharap Honda DBL jadi contoh penyelenggaraan event olahraga di tengah pandemi Covid-19.
SKOR.id - CEO DBL Indonesia, Azrul Ananda, melakukan audiensi dengan Menko Kemaritiman dan Investasi RI, Luhut Binsar Pandjaitan, Kamis (26/8/2021).
Sebagai catatan, tahun ini, DBL Indonesia sukses melaksanakan Honda DBL di Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Sumatera Selatan (Sumsel).
Mereka sukses menggelar kejuaraan di tengah pandemi Covid-19 dengan protokol kesehatan (prokes) yang sangat ketat.
Luhut Binsar Pandjitan yang ditunjuk Presiden RI Joko Widodo sebagai Koordinator Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa-Bali, mendukung Honda DBL 2021.
Pria yang juga Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) itu menyebut Honda DBL bisa jadi contoh penyelenggaraan event olahraga di tengah pandemi.
"Saya setuju DBL dijadikan percontohan pelaksanaan event olahraga ke depan. Nantinya, semua (kegiatan) akan berbasis aplikasi PeduliLindungi," kata pria 73 tahun tersebut.
Lebih lanjut, Luhut Pandjaitan mengapresiasi filosofi Azrul Ananda dan DBL Indonesia yang mengedepankan penggunaan produk Indonesia.
Dalam pertemuan yang berlangsung di Kantor Kemenko Kemaritiman dan Investasi, Jakarta, putra Dahlan Iskan itu memberi sepatu AZA 6.9.
Azrul Ananda mengungkapkan, dalam penyelenggaraannya, Honda DBL 2021 juga akan menjadi platform kampanye vaksinasi Covid-19.
"Kami siap menyelenggarakan Honda DBL (2021 untuk) menjadi percontohan event olahraga (yang bergulir) di tengah pandemi Covid-19."
"Kompetisi ini juga bisa menjadi platform kampanye vaksinasi," kata pria kelahiran Samarinda, Kalimantan Timur, 4 Juli 1977 tersebut.
PSG Kembali Naikkan Harga Kylian Mbappe, Demi Real Madrid Gigit Jari https://t.co/yxe62dUeGM— SKOR.id (@skorindonesia) August 26, 2021
Berita Basket Lainnya:
Brandon Jawato Gabung Tim Jepang, Indonesia Kini Punya 2 Pemain di Liga Luar Negeri
Hingga 2023, Indonesia Punya 3 Commissioner dan 7 Wasit Basket Berlisensi FIBA