- Legenda basket Indonesia, Ali Budimansyah, menganggap status tuan rumah Piala Asia FIBA 2021 harus jadi pelecut semangat.
- Ali Budiansyah menyebut kualitas timnas basket Indonesia mengalami peningkatan jelang berlaga di Piala Asia FIBA 2021.
- Ali Budimansyah punya pengalaman tampil di Piala Asia FIBA dan Asia All Star.
SKOR.id - Salah satu legenda basket Indonesia, Ali Budimansyah, menegaskan dukungannya untuk skuad Merah Putih di Piala Asia FIBA 2021.
Tim nasional (timnas) basket Indonesia akan tampil di Piala Asia FIBA 2021, Agustus mendatang, sebagai tuan rumah.
Arki Dikania Wisnu dan kawan-kawan akan bertanding menghadapi tim-tim terbaik Asia di Jakarta, 17-29 Agustus 2021.
Ali Budimansyah menganggap status tuan rumah seharusnya jadi pelecut semangat bagi pemain, bukan malah beban.
"Tak usah gentar dan tertekan," ujar Ali Budimansyah soal status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Asia FIBA 2021.
"Keluarkan saja kemampuan terbaik di lapangan agar pencinta basket Indonesia tahu timnas Indonesia memang mengalami peningkatan."
"Terlepas dari hasil pertandingan, menang atau kalah."
Ketika masih aktif sebagai pebasket, Ali Budimansyah memiliki pengalaman tiga kali bertanding di Piala Asia FIBA.
Bahkan, pada periode itu, dirinya terpilih bermain di Asia All Stars, mengikuti jejak seniornya di tahun 1960-an, Sonny Hendrawan.
Sampai saat ini, tercatat baru Sonny Hendrawan dan Ali Budimansyah, pebasket Indonesia yang dipilih masuk tim Asia All Star.
Meski demikian, pemain berjulukan Budi Jordan itu memahami beban yang mungkin dirasakan timnas basket Indonesia di Piala Asia FIBA 2021.
"Beban pasti ada, jangan dipikul sendiri. Ada 12 pemain dalam tim, semua harus berbagi beban agar semakin ringan," ujar Ali Budimansyah.
"Pencinta bola basket Indonesia pasti akan memberikan dukungan. Mereka pasti tahu apakah pemain berlaga sepenuh hati dan mengeluarkan kemampuan terbaik."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Suara Suporter Indonesia: Ingin Kompetisi Berjalan, Siap Patuhi Aturan#Suporter #Indonesia #LigaIndonesia #Liga1 #Liga2 #Liga3https://t.co/aXuwkaCQky— SKOR.id (@skorindonesia) July 21, 2021
Berita Basket Lainnya:
Ucap Sumpah Setia di Kemenkumham, 3 Pebasket Naturalisasi Resmi Jadi WNI
Piala Asia FIBA 2021: Timnas Basket Indonesia Tak Gentar Kepungan Tim Hebat
Rekomendasi Naturalisasi Pemain Milik Cleveland Cavaliers dan 2 Pebasket Senegal Disetujui DPR