- Dewa United Surabaya resmi mengakuisisi Louvre.
- Kevin Moses dan Wendha Wijaya optimis Dewa United Surabaya mampu berprestasi di IBL dengan kehadiran owner baru.
- Owner baru Dewa United Surabaya, Michael Oliver Wellerz, targetkan timnya lebih baik daripada musim lalu.
SKOR.id - Dewa United Surabaya resmi menjadi bagian dari Indonesian Basketball League (IBL) 2021 setelah mengakuisisi Louvre.
Adanya pergantian manajemen dari Louvre ke Dewa United tak memengaruhi spirit pemain. Semangat untuk berprestasi tetap tumbuh.
Pemain paling senior di Dewa United Surabaya, Wendha Wijaya, menyebut adanya pergantian owner jadi awal yang bagus untuk tim.
"Pergantian owner dari Pak Erick Herlangga ke Pak Michael Oliver Wellerz merupakan awal yang bagus bagi Dewa United Surabaya," katanya.
"Tanpa bermaksud mengesampingkan ide-ide Pak Erick yang brilian soal bagaimana dia membangun Louvre jadi kekuatan baru di perbasketan nasional."
Wendha Wijaya menilai, jiwa lebih muda yang dimiliki Michael Oliver Wellerz bisa lebih memacu Dewa United Surabaya untuk meraih kesuksesan.
“Saya yakin dengan kepemimpinannya akan banyak sekali terobosan yang akan membuat Dewa United jadi lebih baik dan bisa juara IBL," katanya.
Hal senada dikemukakan kapten Dewa United Surabaya, Kevin Moses. Pergantian owner diharapkan membawa tim lebih baik lagi pada IBL 2022.
"Saya menyambut pergantian ownership dengan antusias dan bahagia. Sebagai pemain, merasakan semangat Dewa United untuk berprestasi di olahraga."
“Terima kasih juga kepada Pak Michael selaku CEO, kehadirannya membuat semua pemain merasa termotivasi dan bersemangat untuk menjadi lebih baik."
"Ini yang membuat saya tidak sabar dan berharap kita dan Dewa United akan menorehkan prestasi di basket Indonesia ke depan," ujar Kevin Moses.
Musim lalu, Louvre Dewa United Surabaya berhasil menembus semifinal IBL 2021. Dengan torehan itu, Michael ingin Dewa United Surabaya lebih dari itu.
"Tak hanya berprestasi, tetapi kami juga ingin memenangkan hati penggemar bola basket Indonesia,” ucap Michael Oliver Wellerz.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Basket Lainnya:
Resmi, AF Rinaldo Jadi Pelatih Hangtuah di IBL 2022
Kasus Gugatan CLS Knight ke Dimaz Muharri, Direktur IBL Bersuara