- Menpora RI, Zainudin Amali, berkesempatan membuka final IBL 2021 pada Kamis (3/6/2021) di BritAma Arena, Jakarta.
- Dalam sambutannya, Menpora mengapresiasi suksesnya penyelenggaraan IBL 2021 di tengah situasi pandemi Covid-19.
- Hal tersebut menjadi modal berharga bagi Indonesia yang akan menjadi tuan rumah Piala Asia FIBA 2021.
SKOR.id - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Zainudin Amali, turut hadir dan membuka final IBL 2021 di BritAma Arena, Jakarta, pada Kamis (3/6/2021).
Tak hanya membuka, Menpora juga berkenan menyaksikan laga puncak yang mempertemukan Satria Muda Pertamina Jakarta kontra Pelita Jaya Bakrie Jakarta.
Dalam sambutannya, Menpora mengaku puas dengan penyelenggaraan IBL 2021 yang dinilainya cukup sukses.
Hal ini bisa menjadi modal besar saat Indonesia menjadi tuan rumah Piala Asia FIBA 2021 di Jakarta Agustus nanti.
"Hanya, mungkin memang perlu adjustment tambahan karena peserta Piala Asia FIBA adalah negara-negara lain," kata Zainudin Amali dikutip dari laman resmi Kemenpora.
Kebetulan, Junas Miradiarsyah yang menjabat direktur utama IBL juga bertanggung jawab sebagai ketua panitia pelaksana Piala Asia FIBA 2021.
Menpora pun berpesan agar Junas Miradiarsyah bisa menjunjung tinggi sportivitas saat menggelar ajang bola basket paling bergengsi di Asia.
"Jaga sportivitas karena masyarakat menilai kualitas setiap permainan meski tidak dapat menyaksikan secara langsung," tuturnya.
"Saya lihat banyak sekali masyarakat yang menyaksikan IBL 2021 melalui media yang disediakan (virtual)."
"Jaga kekompakan dan tampilkan yang terbaik demi prestasi sekaligus menghibur para pencinta basket Indonesia," ujar Menpora memungkasi.
Sementara itu, final IBL 2021 akan berlangsung dengan format best of three di BritAma Arena, Kelapa Gading, Jakarta, pada 3, 4, dan 6 Juni.
Sejauh ini, kedua tim sama kuat setelah Satria Muda memenangi gim pertama dengan skor 70-50 dan dibalas Pelita Jaya pada gim kedua dengan 71-65.
Alhasil juara IBL 2021 pun bakal ditentukan pada laga pamungkas yang akan digelar Minggu (6/6/2021) malam di tempat yang sama.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Menpora lainnya:
Menpora Optimistis dengan Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong
Menpora Buka Suara soal Polemik Nagita Slavina Jadi Ikon PON Papua