- James Harden menunjukkan kemampuannya sebagai pencetak poin yang masih subur.
- Saat pindah ke Brooklyn Nets, ia berperan sebagai fasilitator untuk rekan-rekan setimnya.
- Tak heran, jika selama di Nets assists-nya lebih menonjol.
SKOR.id - James Harden memiliki peran baru saat pindah ke Brooklyn Nets. Dari pencetak poin utama di Houston Rockets menjadi fasilitator.
Bersama klub anyarnya, pemenang tiga kali NBA Scoring Champion ini nyaris selalu mencetak di bawah 30 poin.
Sebaliknya, assists yang ia berikan ke rekan-rekannya di Nets kerap berada di atas angka 10 per pertandingan.
Namun, saat Kevin Durant dan Kyrie Irving absen, James Harden masih bisa diandalkan sebagai pencetak poin.
Saat bertandang ke markas Phoenix Suns, Talking Stick Resort Arena, Rabu (17/2/20) pagi WIB, James Harden mencetak 38 poin.
Nets pun pun pulang dengan kemenangan 128-124. Padahal, klubnya tersebut sempat tertinggal 24 poin.
Sebagai catatan, saat bertandang ke Talking Stick Resort Arena, Steve Nash menyimpan Kevin Durant dan Kyrie Irving.
Jumat (19/2/21) WIB, Nets akan bertandang ke markas juara bertahan LA Lakers, Staples Center, Los Angeles, California.
"Suasana ruang ganti benar-benar luar biasa, kali ini. Mereka sangat senang dengan kemenangan ini."
"Tanpa Kevin (Durant) dan Kyrie (Irving), kami bangkit dari ketertinggalan 24 poin. Pemain bermain dengan hati," ucap Steve Nash.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Asnawi Mangkualam Ingin Buat Pelatih Ansan Greeners Berterima Kasih kepada Shin Tae-yong https://t.co/qoxMjjAjoh— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 17, 2021
Berita NBA Lainnya:
Hasil NBA: Comeback Epik, Brooklyn Nets Kandaskan Phoenix Suns
Kekuatan LA Lakers Tereduksi, Anthony Davis Terancam Menepi Lebih dari 3 Pekan