- Prawira Bandung harus bisa tampil lebih maksimal pada Seri V (5) IBL 2020 di Kediri, Jawa Timur.
- Seri 5 IBL 2020 yang dimulai hari ini akan menjadi ajang Prawira Bandung untuk menguji amunisi baru.
- Prawira dijadwalkan bertemu Bima Perkasa di GOR Jayabaya, Jumat (28/2/2020) pukul 20.00 WIB.
SKOR.id – Prawira Bandung gagal tampil maksimal hingga Seri IV (4) Indonesian Basketball League (IBL) 2020. Ini terlihat jelas dari statistik mereka.
Setelah melakoni sembilan pertandingan, Diftha Pratama dan kawan-kawan hanya mampu meraih dua kemenangan. Sisanya, Prawira tujuh kali kalah.
Alhasil, mereka masih terpuruk di posisi kedua terbawah dengan raihan 11 poin. Tentu saja ini rapor yang mengecewakan.
Pasalnya, Prawira tampil musim ini di bawah bimbingan pelataih yang membawa Stapac Jakarta mendominasi dan menjuarai IBL 2019, Giedrius Zibenas.
Kendati demikian, peluang lolos ke play-off masih terbuka lebar. Namun Prawira Bandung harus bisa tampil maksimal pada Seri V (5) di Kediri, Jawa Timur, 28 Februari hingga 1 Maret 2020.
Rangkaian gim di Kediri akan dijadikan Prawira sebagai ajang untuk menguji amunisi baru. Mereka telah melakukan perubahan pada komposisi skuadnya.
David Samuels (center) dan Dimitri Leshaun Cook (point guard) dicoret. Artinya hanya William Tinsley Cook (guard) pemain asing lama yang dipertahankan oleh manajemen.
Baca Juga: IBL 2020: Target Prawira Bandung Seusai Ganti Pemain Asing
Sebagai ganti Samuels dan Cook, tim yang sebelumnya bernama Garuda Bandung itu mendatangkan Glen Burns (guard) dan Marquel Beasley (power forward).
Untuk Beasley, kualitasnya jelas tidak perlu diragukan. Musim lalu, pebasket berpostur 196 cm ini bermain di Liga Basket Mahasiswa Amerika Serikat, NCAA.
Membela Fort Lewis College, Marquel Beasley mampu membukukan 18,8 poin per gim (PPG) dan 6,2 rebound per gim (RPG). Ini jelas patut jadi perhatian lawan-lawan Prawira.
Beasley pun meyakini dirinya akan cocok degan sistem Gibbi, sapaan Giedrius Zibenas. Menurutnya, pola permainan yang diusung pelatih asal Lituania itu sangat menarik.
“Dia (Gibbi) pelatih yang cukup mengandalkan kecepatan dan pergerakan bola. Saya suka dengan strategi yang diusungnya,” kata Beasley.
Marquel Beasley menambahkan bahwa dirinya sudah tidak sabar melakoni debut membela Prawira Bandung di IBL 2020.
Pasukan Giedrius Zibenas akan memulai Seri 5 dengan melawan Bank BPD DIY Bima Perkasa di Gedung Olahraga (GOR) Jayabaya, Kediri pada Jumat (28/2/2020) pukul 20.00 WIB. (Krisna C. Dhaneswara)