- Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, berharap Ferrari bangkit pada F1 2023.
- Ia juga ingin melihat tiga tim, Red Bull Racing, Mercedes, dan Ferrari, bertarung memperebutkan gelar juara.
- Hamilton juga mewaspadai kejutan dari tim papan tengah, seperti McLaren dan Alpine.
SKOR.id - Memasuki tahun baru, bergulirnya ajang F1 2023 pun makin dekat.
Banyak pengamat memprediksi kompetisi masih akan didominasi oleh Max Verstappen dan Red Bull Racing.
Kombinasi Verstappen-Red Bull Racing dinilai masih terlalu kuat, bahkan bagi tim sekaliber Mercedes dan Ferrari.
Sebanyak 15 kemenangan yang berhasil ditorehkan Verstappen sepanjang F1 2022 menjadi bukti sahih.
Namun, pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, berharap kondisi serupa tidak terjadi pada F1 2023.
Ia ingin kompetisi berjalan lebih berimbang, dengan Mercedes dan Ferrari ikut memanaskan persaingan.
"Tentu, saya ingin kami (Mercedes) bisa tampil kompetitif sebagai satu tim untuk mengalahkan Red Bull dan Verstappen," ujar Hamilton, dikutip dari Tuttomotoriweb.
"Tapi saya juga berharap Ferrari bisa bangkit pada 2023 dan tahun-tahun berikutnya."
"Mereka mengalami beberapa kesulitan pada musim lalu. Tapi senang rasanya melihat mereka menemukan kecepatan lagi dalam beberapa kesempatan," ia menambahkan.
Memang, penampilan Ferrari pada awal F1 2022 sempat membuat para tifosi bersorak gembira.
Charles Leclerc sukses menyabet dua kemenangan dan sekali finis runner-up dalam tiga balapan perdana.
Setelah itu, penampilan Ferrari cenderung menurun. Tercatat, Leclerc dan Carlos Sainz Jr hanya mampu merebut masing-masing satu kemenangan hingga akhir musim.
Buruknya strategi dan masalah keandalan mobil menjadi problem utama Tim Kuda Jingkrak.
"Harapan saya adalah melihat tiga tim (Red Bull Racing, Mercedes, dan Ferrari) bertarung memperebutkan titel," kata Hamilton.
"Tapi saya juga mengantisipasi kejutan dari McLaren dan Alpine yang berkembang cukup pesat," ucapnya, memungkasi.
Berita Formula 1 lainnya:
Daftar Balapan Favorit di F1 2022, GP Inggris di Urutan Pertama
Lewis Hamilton Kadang Terhasut Pikiran untuk Segera Pensiun dari F1
Legenda F1 Fernando Alonso Diganjar SUV Mewah Seharga Rp4,6 Miliar