- Fabio Quartararo menilai motor Yamaha masih bakal bermasalah dengan kemampuan menyalip pada MotoGP Austria 2022.
- Namun, chicane baru Red Bull Ring akan menguntungkan bagi Fabio Quartararo.
- Secara umum Fabio Quartararo cukup optimistis dengan peluangnya di MotoGP Austria 2022.
SKOR.id - Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) cukup optimistis menyambut MotoGP Austria 2022 meskipun motor Yamaha YZR M1 miliknya belum sesuai keinginan.
Sang pemimpin klasemen sementara MotoGP 2022 itu melihat bahwa Red Bull Ring sebagai arena perlombaan yang cukup menantang.
Apalagi dengan kondisi motor Yamaha yang masih berkutat dengan kemampuan menyalip yang tidak terlalu memuaskan.
Dalam konferensi pers yang digelar Kamis (18/8/2022), Fabio Quartararo menegaskan bahwa internal Yamaha belum melakukan perubahan signifikan tentang kekuatan motornya.
"Red Bull Ring bukan lintasan yang buruk bagi kami dalam hal kecepatan. Akan tetapi, perkara menyalip memang menjadi hal yang sangat berat bagi kami," ucap Quartararo.
"Saya banyak menuntut ke Yamaha untuk mendatangkam hal baru (di motor) tetapi belum ada perubahan signifikan,"
"Sebagai pembalap, saya belajar banyak dan terus meningkatkan diri. Saya telah melakukan perubahan besar jika dibandingkan dengan awal musim. Saya berharap bisa makin baik lagi hingga akhir musim," ujarnya.
Pada sisi lain, Quartararo tetap menyukai Red Bull Racing yang baru saja merilis chicane atau lintasan berbentuk seperti huruf S yang baru.
"Meskipun demikian, ini bukan lintasan terberat kami. Chicane yang baru akan sedikit mempermudah kinerja kami," kata rider berjuluk El Diablo tersebut.
Optimisme naik podium, bahkan memenangi balapan, masih cukup tinggi bagi Quartararo untuk balapan akhir pekan ini.
Pembalap 23 tahun tersebut meyakini bahwa motornya akan makin melesat ketika Red Bull Ring dalam kondisi basah.
"Saya menyukai lintasan ini. Terutama ketika balapan kedua di musim lalu yang hasilnya sangat positif meskipun saya hanya di posisi tujuh," ujar Quartararo.
"Akan tetapi, ketika hujan mulai turun saya mampu bekerja sangat keras untuk meraih kemenangan dan podium."
Baca Juga Berita MotoGP Lainnya:
MotoGP Austria 2022: Makin Fit, Aleix Espargaro Siap Melesat di Red Bull Ring
MotoGP Austria 2022: Maverick Vinales Berpotensi Pecahkan Rekor Penting