- MotoGP Belanda 2022 di Sirkuit Assen akan berlangsung 24-26 Juni.
- Fabio Quartararo jadi kandidat kuat pemenang, akhir pekan ini.
- Status keikutsertaan Marc Marquez masih jadi tanda tanya.
SKOR.id - Seri ke-11 MotoGP 2022 bertajuk GP Belanda, siap digelar di Sirkuit Assen pada 24-26 Juni mendatang.
Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) jadi kandidat terkuat untuk berdiri di podium utama Assen, akhir pekan ini.
Pasalnya, pembalap asal Prancis tersebut memiliki catatan apik di Belanda, menyusul kemenangannya pada musim lalu.
Selain itu, El Diablo juga dalam kondisi terbaik setelah back-to-back kampiun di GP Catalunya dan GP Jerman 2022.
Tidak mengherankan jika juara dunia MotoGP 2021 tersebut kini memimpin klasemen sementara dengan 172 poin.
Di sisi lain, kesehatan Marc Marquez (Repsol Honda) masih misteri. Belum ada kabar soal jadwal comeback Baby Alien.
Berdasarkan cuitan Marquez pada Sabtu lalu, kondisi lengannya masih dalam pengawasan tim dokternya.
Akan tetapi, mereka telah memberikan lampu hijau kepada sang rider untuk kembali berlatih selama empat pekan ini.
Berikut jadwal MotoGP Belanda 2022, akhir pekan ini:
Jumat (24/6/2022)
- FP 1: 14.55 - 15.40 WIB
- FP 2: 19.10 - 19.55 WIB
Sabtu (25/6/2022)
- FP 3: 14.55 - 15.40 WIB
- FP 4: 18.30 - 19.00 WIB
- Kualifikasi: 19.10 - 19.50 WIB
Minggu (26/6/2022)
- Race: 19.00 WIB
Berita MotoGP Lainnya:
Bezzecchi vs Di Gianantonio, Persaingan Ketat 2 Rookie di MotoGP 2022
Paolo Ciabatti: Target Kami Mengamankan Enea Bastianini dan Jorge Martin di Ducati