- Marc Marquez masih merasakan ketidaknyamanan dengan motor Honda untuk MotoGP 2022.
- The Baby Alien belum mendapatkan feeling di bagian depan motor hingga jatuh dua kali.
- Masih ada waktu bagi Marc Marquez melakukan penyesuaian diri.
SKOR.id - Marc Marquez mengalami crash dua kali pada hari pertama tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu (5/2/2022).
Sebagai catatan, ini penampilan perdana pembalap Repsol Honda itu di lintasan MotoGP setelah menepi beberapa bulan akibat gangguan penglihatan.
The Baby Alien, julukannya, mengaku tak nyaman dengan motor. Menurutnya, bagian depan motor RC213V yang ditungganginya pada MotoGP 2022 berbeda.
"Motornya berbeda. Jadi mulai dari titik ini, dari sisi pribadi, saya sudah lama mengendarai satu gaya (balap)," katanya seperti dilansir Crash.net.
Marc Marquez menyebut Honda RC213V 2022 memang lebih cepat dibanding musim lalu. Namun, ada konsekuensi lain yang dia rasakan saat di atas motor.
"Memang benar, motor lebih cepat dibanding motor musim lalu. Tapi, ini menimbulkan masalah lain. Salah satu yang harus saya pelajari adalah front feeling."
"Itu banyak berubah. Setelah satu kali jatuh, saya belum sepenuhnya mengerti karena saya tidak melakukan hal-hal aneh," Marc Marquez menambahkan.
Dengan kata lain, juara dunia MotoGP enam kali tersebut benar-benar menguasai cara menaklukkan RC213V yang akan jadi tunggangannya, musim ini.
Namun, dengan adanya tes pramusim termasuk di Mandalika International Street Circuit, masih banyak waktu bagi Marc Marquez untuk menyesuaikan diri.
Tak hanya itu, Repsol Honda juga bisa memaksimalkan waktu yang tersisa jelang seri perdana MotoGP 2022 untuk memperbaiki motor mereka.
Berita Olahraga Lainnya:
Bekali Vaksin Booster, PSSI Pertegas Target Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2022
Umumkan Pensiun, Argentina Open 2022 Jadi Turnamen Terakhir Juan Martin del Potro