- MotoGP 2021 berlanjut dengan menggelar seri ke-14 yang bertajuk GP San Marino di Sirkuit Misano, Italia.
- Rangkaian MotoGP San Marino 2021 akan dimulai besok atau Jumat (17/9/2021), dengan dua sesi latihan bebas.
- Berikut jadwal lengkap MotoGP San Marino 2021, akhir pekan ini.
SKOR.id - Setelah pekan lalu menyambangi Aragon, para pembalap MotoGP akan beranjak ke Sirkuit Misano, Italia.
Bertajuk MotoGP San Marino 2021, balapan kali ini adalah yang ke-15 sejak Sirkuit Misano kembali menggelar MotoGP pada 2007.
Sejauh ini, Yamaha adalah pabrikan MotoGP tersukses di Misano dengan koleksi tujuh kemenangan, yakni 2008, 2009, 2011-2014, dan 2020.
Dengan status Monster Energy Yamaha sebagai tim pemuncak klasemen, musim ini, besar kemungkinan Skuad Garpu Tala akan kembali mendominasi.
Terlebih, pembalap andalan mereka, Fabio Quartararo, akan turun dengan motivasi tinggi guna menebus kegagalannya di MotoGP Aragon, pekan lalu.
"Saya tidak bahagia. Hasil balapan di Aragon sungguh aneh buat saya. Ada yang tidak beres saat balapan," ujar Fabio Quartararo usai GP Aragon.
"Pekan depan, saya akan membalap di Misano. Ini adalah trek yang sangat saya sukai, jadi saya berharap mampu membuka lembaran baru."
"Saya yakin, penampilan kami (Yamaha) akan segera membaik, terlebih setelah kami tampil memalukan di Aragon."
Quartararo boleh saja berharap, meski faktanya pembalap berjulukan El Diablo itu belum pernah memenangi balapan di Misano.
Prestasi terbaiknya adalah posisi kedua MotoGP San Marino 2019. Kala itu, dia melakoni musim debutnya di kelas utama.
El Diablo bukan satu-satunya sorotan. Balapan di Misano juga menandai kembalinya Franco Morbidelli dan Andrea Dovizioso ke lintasan MotoGP.
Franco Morbidelli dikabarkan siap menjalani debut sebagai pembalap tim pabrikan Yamaha setelah merampungkan pemulihan pascaoperasi.
Sayang, hingga saat ini, Yamaha belum memberi kepastian terkait bisa atau tidaknya Franky, sapaannya, turun akhir pekan ini.
Andrea Dovizioso dipastikan jadi tandem Valentino Rossi di Petronas Yamaha SRT. Mantan pembalap Ducati itu dikontrak Skuad Iwata hingga 2022.
Khusus untuk Valentino Rossi, seri ini akan jadi satu dari dua balapan kandang sebelum gantung helm di pengujung musim ini.
Para pendukungnya, yang dikomandoi Flavio Fratesi, dikabarkan siap memberi perayaan istimewa di Misano untuk The Doctor.
Lantas mampukah pembalap Yamaha melengkapi kabar bahagia itu dengan hasil positif di Misano? Jawabannya tersaji Minggu (19/9/2021) malam WIB.
Berikut jadwal MotoGP San Marino 2021:
Jumat (17/9/2021)
- 14.55-15.40 WIB: Latihan Bebas (FP) 1
- 19.10-19.55 WIB: Latihan Bebas (FP) 2
Sabtu (18/9/2021)
- 14.55-15.40 WIB: Latihan Bebas (FP) 3
- 18.30=19.00 WIB: Latihan Bebas (FP) 4
- 19.10-19.25 WIB: Kualifikasi 1 (Q1)
- 19.35-19.50 WIB: Kualifikasi 2 (Q2)
Minggu (19/9/2021)
- 14.40-15.00 WIB: Pemanasan
- 19.00 WIB: Balapan
Lihat postingan ini di Instagram
Berita MotoGP lainnya:
Asapi Marc Marquez, Pecco Bagnaia Jadi Pembalap Italia Pertama yang Menang di MotoGP Aragon
Hasil MotoGP Aragon 2021: Atasi Tekanan Marc Marquez, Francesco Bagnaia Raih Kemenangan
MotoGP Aragon 2021, Pertaruhan Harga Diri Marc Marquez di Tanah Spanyol