- Seri ke-12 MotoGP 2021 tuntas digelar Minggu (29/8/2021) malam WIB di Sirkuit Silverstone, Inggris.
- Sebagai hasilnya, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) keluar sebagai pemenang.
- Kejutan diberikan Aleix Espargaro yang sukses mempersembahkan podium pertama untuk Aprilia di era MotoGP.
SKOR.id - Fabio Quartararo kembali ke jalur kemenangan usai menjadi yang tercepat di MotoGP Inggris 2021.
Sesi balapan MotoGP Inggris 2021 digelar di Sirkuit Silverstone pada Minggu (29/8/2021) malam WIB.
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, dinobatkan sebagai pemenang setelah menjadi pembalap pertama yang menuntaskan balapan 20 lap tersebut.
Sorotan juga tertuju pada pembalap Aprilia, Aleix Espargaro, yang berhasil mengamankan posisi ketiga di belakang Alex Rins.
Aleix Espargaro pun tercatat sebagai pembalap Aprilia pertama yang meraih podium sejak era MotoGP dimulai pada 2002 silam.
MotoGP Inggris juga diwarnai dengan insiden antara Marc Marquez dan Jorge Martin yang membuat kedua pembalap tersingkir lebih dini.
Jalannya balapan
Pol Espargaro (Repsol Honda) selaku pole sitter langsung melesat begitu memasuki tikungan pertama. Ia mengambil jarak dari para pembalap lainnya.
Balapan baru berjalan beberapa detik, petaka menghampiri Marc Marquez (Repsol Honda) dan Jorge Martin (Pramac Racing).
Kedua rider tersungkur di Tikungan 9 yang membuat keduanya tersingkir prematur. Namun, keluarnya Marquez dan Martin tak serta merta membuat tensi balapan menurun.
Sebaliknya, perebutan posisi yang ketat terjadi di barisan terdepan antara dua bersaudara, Pol dan Aleix Espargaro.
Contact at Vale! ????@marcmarquez93 and @88jorgemartin are OUT! ????#BritishGP ???????? pic.twitter.com/GausStuB67— MotoGP™???? (@MotoGP) August 29, 2021
Keasyikan bertarung di baris depan, duo Espargaro lengah. Hal itu dimanfaatkan Fabio Quartararo untuk mengasapi keduanya dan mengamankan posisi pertama.
Seiring berjalannya waktu, Quartararo makin leluasa memimpin di tempat terdepan. Ia bahkan mengemas selisih waktu 1,8 detik atas Aleix Espargaro saat menuntaskan lap tujuh.
Perbaikan posisi juga dialami oleh pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins. Pemenang MotoGP Inggris 2019 ini melesat ke peringkat tiga alias naik tujuh peringkat dari posisi start-nya.
Sound the alarm! ????
2019 race winner @Rins42 picks off @polespargaro ????#BritishGP ???????? pic.twitter.com/eqPYKD9F9k— MotoGP™???? (@MotoGP) August 29, 2021
Rins bahkan kembali memperbaiki posisinya sembilan lap jelang balapan selesai meninggalkan duo Espargaro di posisi ketiga dan keempat.
Memasuki enam putaran terakhir, giliran Jack Miller (Ducati Lenovo) yang melancarkan serangan dan berupaya masuk zona podium.
The Thriller, julukkannya, menyodok ke peringkat empat sekaligus mengancam posisi Aleix Espargaro.
Empat lap jelang bubar, Quartararo tetap tak tergoyahkan. Ia kini unggul hampir empat detik dari Rins.
THIS ISN'T OVER! #BritishGP ???????? pic.twitter.com/gNi7nw9R55— MotoGP™???? (@MotoGP) August 29, 2021
Sementara itu, perebutan posisi yang sengit masih terjadi di peringkat dua sampai empat antara Alex Rins, Aleix Espargaro, dan Jack Miller.
Jack Miller dan Aleix Espargaro sempat menyuguhkan pertarungan sengit di lap terakhir. Namun, sang pembalap Aprilia masih lebih unggul.
Akhirnya, trio Quartararo-Rins-Aleix Espargaro menjadi tiga pembalap yang pertama kali melintasi garis finis usai menuntaskan 20 lap MotoGP Inggris 2021.
Berikut hasil akhir MotoGP Inggris 2021, Minggu (29/8/2021):
NO | PEMBALAP | TIM | Time/Gap |
---|---|---|---|
1 | Fabio QUARTARARO | Monster Energy Yamaha MotoGP | 40'20.579 |
2 | Alex RINS | Team SUZUKI ECSTAR | +2.663 |
3 | Aleix ESPARGARO | Aprilia Racing Team Gresini | +4.105 |
4 | Jack MILLER | Ducati Lenovo Team | +4.254 |
5 | Pol ESPARGARO | Repsol Honda Team | +8.462 |
6 | Brad BINDER | Red Bull KTM Factory Racing | +12.189 |
7 | Iker LECUONA | Tech 3 KTM Factory Racing | +13.560 |
8 | Alex MARQUEZ | LCR Honda CASTROL | +14.044 |
9 | Joan MIR | Team SUZUKI ECSTAR | +16.226 |
10 | Danilo PETRUCCI | Tech 3 KTM Factory Racing | +16.287 |
11 | Johann ZARCO | Pramac Racing | +16.339 |
12 | Enea BASTIANINI | Avintia Esponsorama | +17.696 |
13 | Takaaki NAKAGAMI | LCR Honda IDEMITSU | +18.285 |
14 | Francesco BAGNAIA | Ducati Lenovo Team | +20.913 |
15 | Luca MARINI | SKY VR46 Avintia | +21.018 |
16 | Miguel OLIVEIRA | Red Bull KTM Factory Racing | +22.022 |
17 | Cal CRUTCHLOW | Monster Energy Yamaha MotoGP | +23.232 |
18 | Valentino ROSSI | Petronas Yamaha SRT | +29.758 |
19 | Jake DIXON | Petronas Yamaha SRT | +50.845 |
Not Classified | |||
Jorge MARTIN | Pramac Racing | 19 Laps | |
Not Finished 1st Lap | |||
Marc MARQUEZ | Repsol Honda Team | 0 Lap |
Dengan hasil ini, Quartararo akhirnya kembali ke jalur kemenangan setelah gagal memenangi balapan pada dua seri Austria.
Sementara itu, Aleix Espargaro juga mencetak sejarah sebagai pembalap Aprilia pertama yang mempersembahkan podium di era MotoGP.
Setelah ini, MotoGP 2021 bakal menggelar seri ke-13 yang dijadwalkan berlangsung di MotorLand Aragon, Spanyol.
GP Aragon 2021 dijadwalkan berlangsung pada 10-12 September 2021 alias dua akhir pekan lagi.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita MotoGP lainnya:
3 Pembalap MotoGP Terbaik versi Alex Rins, Tak Ada Nama Marc Marquez
MotoGP Inggris 2021: Start dari 10 Besar, Valentino Rossi Sebut Posisinya Belum Aman
Resmi, Andrea Dovizioso Jadi Pembalap Tim Satelit Yamaha Mulai MotoGP Misano 2021