- Pembalap Petronas Yamaha, Valentino Rossi, berhasil mencapai targetnya di MotoGP Austria.
- Valentino Rossi yang sebelumnya mempunyai target berada di posisi 10 besar MotoGP Austria, menyelesaikan balapan pada peringkat kedelapan.
- Brad Binder yang nekat mengaspal dengan ban slick di atas lintasan basah akhirnya tampil sebagai pemenang di MotoGP Austria.
SKOR.id - Mengusung target untuk berada di 10 besar pada MotoGP Austria 2021 sudah tuntas dibayar lunas oleh pembalap Petronas Yamaha, Valentino Rossi.
Valentino Rossi akhirnya menuntaskan MotoGP Austria 2021 dengan finis di peringkat delapan dan berhak mendapat tambahan delapan poin.
Tentunya kerja keras dan sikap pantang menyerah dari The Doctor, julukan Rossi, patut diapresiasi.
Balapan MotoGP Austria 2021 yang digelar di Red Bull Ring pada Minggu (15/8/2021), memang menyajikan banyak drama, salah satunya perjuangan Rossi menuju peringkat 10 besar.
Start dari peringkat ke-20, Rossi sejatinya cukup kesulitan untuk bersaing memperebutkan posisi hingga menuju papan tengah.
Akan tetapi, posisi The Doctor mendadak melesat naik setelah hujan mulai turun membasahi lintasan Red Bull Racing.
The Doctor bahkan sempat masuk pada zona podium dengan menduduki peringkat ketiga kala balapan menyisakan tiga lap terakhir.
Sebelum balapan, Rossi sudah bertekad untuk berhasil mencapai 10 besar pada MotoGP Austria.
"Minggu, kami akan meningkatkan posisi start, dapat kecepatan bagus dan merebut poin. Saya ingin mengejar 10 besar," ujar Rossi, beberapa hari lalu.
Sementara itu, drama puncak pada balapan MotoGP Austria ini, saat perjudian besar pembalap Red Bull KTM yang tidak memutuskan mengganti ban saat hujan turun.
Brad Binder yang nekat mengaspal dengan ban slick di atas lintasan basah akhirnya tampil sebagai pemenang di MotoGP Austria, meski pada lap terakhir dirinya sempat nyaris terjatuh.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Baca Juga Berita MotoGP Lainnya:
MotoGP Austria 2021: Hujan Bawa Valentino Rossi ke Posisi Finis Terbaik Sejak September 2020
Menang, Brad Binder Sebut MotoGP Austria 2021 Sangat Mengerikan