- F1 GP Inggris 2021 akan berlangsung akhir pekan ini, 16-18 Juli 2021 di Sirkuit Silverstone.
- Untuk kali pertama sistem sprint qualifying akan diuji coba di ajang Formula 1.
- F1 GP Inggris 2021 akan menjadi ajang pembuktian Mercedes-AMG Petronas dengan mobil barunya sebagai tuan rumah.
SKOR.id - F1 2021 berlanjut. Setelah bertandang ke kandang Red Bull Racing di Austria, akhir pekan ini F1 akan mampir ke kandang Mercedes-AMG Petronas di Inggris.
F1 GP Inggris 2021 akan berlangsung pada 16-18 Juli 2021 dengan 52 putaran di Sirkuit Silverstone.
Satu yang paling dinantikan dari GP Inggris tahun ini adalah uji coba sistem sprint qualfying yang akan menggantikan kualifikasi tradisional F1.
Berlangsung sehari sebelum race day, balapan sprint ini selain menobatkan finisher pertama dengan pole position juga poin tambahan yang tercatat dalam klasemen.
Tiga pembalap pertama yang menyentuh garis finis setelah 17 putaran sprint qualfying akan diganjar poin dengan sistem 3-2-1.
GP Inggris 2021 menjadi yang pertama dari tiga uji coba sprint race yang mana dua lainnya masih dirahasiakan.
Selain menantikan balapan sprint, F1 GP Inggris 2021 layak dinantikan untuk melihat kebangkitan Mercedes yang selama lima seri terakhir selalu takluk di bawah tekanan Red Bull Racing.
Prinsipal tim Mercedes, sangat optimistis bahwa mental timnya tetap tinggi meskipun saat ini berjarak cukup jauh dengan rival bebuyutannya.
Keyakinan Wolff ini dikarenakan Mercedes akan merilis seri teranyar W12 yang telah disempurnakan di Siilverstone pada 16-18 Juli mendatang.
"Kami akan (menang) di Silverstone. Mengalahkan semua lawan, finis pertama dan kedua, serta berjarak hingga 30 detik di depan semua pembalap lain," kata Wolff percaya diri.
Berikut jadwal F1 GP Inggris 2021 akhir pekan ini:
Jumat, 16 Juli 2021
- Latihan 1: 20.30-21.30 WIB
Sabtu, 17 Juli 2021
- Kualifikasi: 00.00-00.00 WIB
- Latihan 2: 18.00 - 19.00 WIB
- Sprint Qualifying: 22.30-23.00 WIB
Minggu, 18 Juli 2021
- Race: Mulai 21.00 WIB (52 lap)
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lionel Messi kabarnya sepakat bertahan di Barcelona, meski harus potong gaji. https://t.co/B1dWhJqK01— SKOR.id (@skorindonesia) July 14, 2021
Berita Formula 1 Lainnya: