- F1 GP Austria 2021 di Red Bull Ring akan digelar pada 2-4 Juli 2021.
- Max Verstappen kembali difavoritkan setelah tampil dominan pada F1 GP Styria 2021 akhir pekan lalu.
- Penonton kapasitas penuh akan diberlakukan di tribune Red Bull Ring.
SKOR.id - Balapan kedua di Red Bull Ring bertajuk F1 GP Austria 2021 akan digelar pada 2-4 Juli pekan ini.
Sebagai tuan rumah, Red Bull Racing tampaknya masih difavoritkan untuk tampil sebagai pemenang.
Apalagi melihat dominasi Max Verstappen ketika finis terdepan pada F1 GP Styria 2021 akhir pekan lalu.
Saat ini, Max Verstappen memuncaki klasemen sementara F1 2021 dengan 156 poin atau unggul 18 angka dari Lewis Hamilton (Mercedes-AMG Petronas).
Tidak hanya Verstappen, Red Bull Racing makin perkasa sebagai pemuncak klasemen sementara konstruktor dengan 252 poin disusul Mercedes dengan 212 poin.
Selain menantikan aksi Verstappen melanjutkan dominasi, satu hal yang patut dinantikan dari GP Austria 2021 adalah kehadiran penonton yang akan memenuhi seluruh tribune .
Pihak Red Bull Ring berencana menjual tiket penuh, yakni sekitar 100 ribu penonton, seperti selama tiga hari balapan sepanjang akhir pekan ini.
Tidak hanya itu, panitia juga akan menyiapkan dua stan khusus untuk para penggemar Verstappen yang nantinya akan penuh dengan warna jingga.
Keputusan berani yang diambil oleh panitia ini didasari penyebaran Covid-19 yang relatif rendah di Austria.
Tercatat, Austria hanya menemukan 18 kasus infeksi Covid-19 dari 100 ribu penduduk. Ini adalah salah satu angka terendah penyebaran virus di daratan Eropa saat ini.
Hanya saja, pemerintah memberlakukan aturan wajib swab antigen dalam jangka waktu 48 jam atau menunjukkan sertifikat vaksinasi ketika beraktivitas di luar rumah.
Berikut jadwal F1 GP Austria 2021 akhir pekan ini:
Jumat, 2 Juli 2021
- Latihan 1: 16.30-17.30 WIB
- Latihan 2: 20.00-21.00 WIB
Sabtu, 3 Juli 2021
- Latihan 3: 17.00-18.00 WIB
Kualifikasi: 20.00-21.00 WIB
Minggu, 4 Juli 2021
- Race: Mulai 20.00 WIB (71 lap)
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
3 Dampak Positif Komunikasi dalam Berolahraga https://t.co/Wv9G0lC6rv— SKOR.id (@skorindonesia) July 1, 2021
Berita Formula 1 Lainnya:
Max Verstappen Puas dengan Mobil Red Bull di F1 GP Styria 2021
Update Klasemen F1 2021: Menang Lagi, Max Verstappen Makin Kokoh di Puncak