- Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez mengungkapkan bahwa dirinya dilarang oleh dokter untuk mengendarai motornya hingga MotoGP Spanyol.
- Marc Marquez mengaku belum tahu dengan detail, kapan dirinya akan fit pada balapan MotoGP 2021.
- Dalam balapan perdananya seusai cedera, Marc Marquez berhasil finis ketujuh di MotoGP Portugal, Sirkuit Portimao.
SKOR.id - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez mengungkapkan bahwa dirinya dilarang oleh dokter untuk menunggangi motor saat jeda balapan MotoGP 2021.
Marc Marquez baru bisa kembali menggunakan motornya saat latihan bebas selanjutnya di MotoGP Spanyol.
Dalam balapan perdananya seusai cedera, Marquez berhasil finis ketujuh di MotoGP Portugal, Sirkuit Portimao pekan lalu.
Sebagai informasi, Marquez menjalani pemulihan cedera sekitar sembilan bulan sejak lengan kanannya patah di Grand Prix Spanyol Juli 2020.
"Kami sudah berbicara dengan para dokter sebelum balapan MotoGP musim ini dan kembali ke kompetisi berarti pelatihan di rumah harus dikurangi," ujar Marquez dikutip dari Motorsport.
"Jadi, itu artinya sekarang dari balapan ke balapan saya tidak akan naik motor apa pun," katanya.
"Saya hanya akan berlatih di gym tiga atau maksimal empat hari dan dengan tidak banyak beban (latihan)."
Kondisinya yang belum pulih 100 persen, Marquez disarankan oleh tim dokter untuk menunggangi motor hanya saat sesi balapan resmi saja.
"Jadi, sekarang saya hanya akan mengendarai motor dari balapan demi balapan," kata Marquez.
"Setelah pemeriksaan berikutnya, kami akan melihat bagaimana tulangnya dan apakah saya bisa melakukan sedikit lebih banyak," ucapnya.
Namun, jika ditanyakan kesembuhannya dari cedera lengan kanan, pembalap asal Spanyol itu mengaku belum tahu dengan detail, kapan dirinya akan fit pada balapan MotoGP.
"Sejujurnya, saya tidak tahu, karena itu tergantung pada sirkuit, apakah itu benar-benar trek fisik atau bukan," ucap Marquez.
"Misalnya, tujuh lap terakhir (di Portugal) saya bahkan tidak bisa menggunakan siku untuk menyentuh tanah," ujar Marquez.
"Saya mengendarai dengan gaya berkendara yang sangat aneh dan saya tidak bisa melakukan apa-apa."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Marc Marquez lainnya:
Francesco Bagnaia: Marc Marquez akan Menang di MotoGP Spanyol 2021
Marc Marquez Takut Pensiun Dini Gara-gara Cedera
Tampil Apik di MotoGP Portugal 2021, Tangan Marc Marquez Ternyata Sempat Mati Rasa