- Fabio Di Giannantonio mengaku emosional atas podium perdananya di ajang Moto2 Qatar 2021, Minggu (28/3/2021).
- Pembalap Federal Oil Gresini Moto2 tersebut mempersembahkan trofinya untuk mendiang Fausto Gresini.
- Bos Indonesian Racing, Rocky Soerapoetra, terharu atas kado podium perdana dari Fabio Di Giannantonio.
SKOR.id - Penampilan impresif tim Federal Oil Gresini di Moto2 Qatar 2021 membuat Indonesian Racing sebagai salah satu rekanan merasa bangga.
Pada Minggu (28/3/2021), Fabio Di Giannantonio berhasil finis ketika dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit Losail, Qatar tersebut.
Keberhasilan tersebut menjadi momen yang sangat emosional untuk tim yang berada di bawah naungan Gresini Racing tersebut.
Fabio Di Giannantonio mengaku kehabisan kata-kata ketika memastikan satu spot podium di Moto2 Qatar 2021.
"Saya hampir tidak memiliki suara tersisa karena saya telah berteriak sepanjang lap terakhir," kata pembalap Italia tersebut dalam rilis Indonesian Racing.
Giannantonio pun mempersembahkan kemenangannya kali ini untuk mendiang Fausto Gresini yang meninggal sebelum musim 2021 resmi dimulai.
Tandem Nicolo Bulega itu pun mengaku merasakan kehadiran bos Gresini di sampingnya selama balapan berlangsung.
"Saya tahu Fausto bersama saya hari ini dan saya ingin berterima kasih kepada seluruh tim yang melakukan pekerjaan luar biasa," kata sang pembalap sembari berbagi rasa bahagia.
"Saya berpacu dengan hati saya, seperti yang diinginkan oleh Fausto dan ini adalah hasil yang luar biasa."
"Saya tidak pernah berhenti percaya selama balapan dan pada lap terakhir saya bergerak. Saya tidak pernah secepat ini di Qatar dan saya sangat bahagia."
Tidak hanya sang pembalap dan tim di paddock yang merasakan kebahagiaan podium di Qatar kemarin, tim Indonesian Racing yang juga berada di belakang tim turut terharu atas pretasi akhir pekan lalu.
Bos Indonesian Racing, Rocky Soerapoetra, mengaku terharu karena ada sumbangsih Merah Putih di tengah podium milik Giannantonio.
"Kami sangat bangga atas keberhasilan Fabio Di Giannantonio mendapatkan posisi ke-3 di kelas Moto2 ini," ucapnya.
"Untuk balap di seri pertama ini cukup mengharukan bagi bangsa Indonesia serta penggemar MotoGP tanah air, dengan membawa nama tim Indonesian Racing bersama tim Federal Oil Gresini."
"Kegigihan Fabio dalam balap ini menunjukkan bahwa dia adalah pebalap sejati yang bekerja dengan hati. Persembahan kemenangan ini juga untuk Fausto yang telah meninggalkan kita beberapa waktu lalu."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Manajemen PS Sleman Kecewa dengan Penampilan Skuad Elang Jawa di Piala Menpora 2021#DukungDariRumah #BarengSkorhttps://t.co/ou3BxqLAHO— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 30, 2021
Berita Indonesian Racing Lainnya:
Hasil Moto2 GP Qatar 2021: Sam Lowes Menang, Indonesian Racing Tembus Podium
Hasil Moto3 GP Qatar 2021: Jaume Masia Menang Tipis, Andi Gilang Finis Ke-21