- Hingga kini belum ada kabar pasti apakah Marc Marquez akan berlomba pada MotoGP 2021.
- Pengamat MotoGP, Carlo Pernat, meyakini Marc Marquez akan turun pada sesi tes pramusim di Qatar, bulan depan.
- Marc Marquez hanya akan balapan andai kondisinya sudah 100 persen.
SKOR.id - Pengamat MotoGP, Carlo Pernat, berspekulasi soal kembalinya Marc Marquez ke lintasan.
Penantian para penggemar MotoGP terhadap kembalinya Marc Marquez diyakini bakal segera berakhir.
Belum lama ini, tim dokter yang menangani cederanya melaporkan ada perkembangan signifikan.
Mereka menilai, konsolidasi tulang dari proses operasi sekitar 10 pekan lalu, berjalan dengan baik.
Atas dasar itulah, The Baby Alien diizinkan untuk masuk ke tahap berikutnya, yakni pemulihan.
Carlo Pernat mengakui dirinya satu di antara sekian banyak yang menantikan comeback Marc Marquez.
"Saya berharap dia kembali (ke lintasan) secepat mungkin," mantan manajer Aprilia itu menuturkan.
Dan, dia meyakini Marc Marquez akan kembali menunggangi motor balap pada tes pramusim di Qatar.
"Menurut informasi yang saya dapatkan, Marc bakal mengikuti tes pramusim di Qatar (Maret)" ujarnya.
"Tapi, dia tak akan turun saat balapan hingga 100 persen pulih karena kariernya bakal jadi pertaruhan."
Saat ini, fokus Repsol Honda adalah memperbaiki komunikasi dengan tim dokter yang menangani Marquez.
"Dalam beberapa bulan terakhir, komunikasi antara Honda dan tim dokter tak terlalu baik," katanya.
"Mungkin karena mereka (Honda dan Tim Dokter) tak kunjung sepakat soal kapan Marc kembali."
Lihat postingan ini di Instagram
Pandemi Covid-19 membuat penyelenggara MotoGP hanya menggelar satu sesi tes pramusim MotoGP 2021.
Rencananya, tes pramusim akan digelar di Sirkuit Losail, Qatar, 6-7 Maret dan 10-12 Maret mendatang.
MotoGP juga bakal menggelar tes shakedown yang diperuntukkan bagi pembalap penguji dan rookie.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Marc Marquez lainnya:
Cara Balapan Marc Marquez akan Berbeda Usai Sembuh dari Cedera
Valentino Rossi dan Marc Marquez, Dua Rival yang Serupa tapi Tak Sama
Marc Marquez Disebut Telah Melakukan Kesalahan Terburuk dalam Kariernya