- Aksi saling sindir antara Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo, makin panas.
- Jorge Lorenzo tersinggung dengan pernyataan Andrea Dovizioso terkait limit para mantan pembalap Ducati yang pernah jadi tandemnya.
- Secara tidak langsung, Jorge Lorenzo menyebut Andrea Dovizioso lebih buruk darinya.
SKOR.id - Perseteruan antara mantan dua pembalap Ducati, Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso tampaknya semakin panas, awal tahun ini.
Keduanya saling sindir, baik melalui media sosial maupun media mainstream. Terbaru adalah Andrea Dovizioso dalam sebuah wawancara.
Menjawab pertanyaan dari OnePercent yang kemudian dilansir Speedweek, Dovi membahas mantan rekan setimnya selama di Ducati.
Pembalap asal Italia itu menyebut Casey Stoner maupun Jorge Lorenzo, sama-sama memiliki batasan untuk bisa juara dunia MotoGP.
"Mereka adalah juara dunia yang memiliki talenta besar. Tapi, sangat berbeda karakter satu sama lain. Itulah yang membuat mereka tak terkalahkan di masa jayanya."
"Jika harus memilih salah satu, saya akan mempertimbangkan kondisi motor, tim, dan teknisi. Ketiga hal itu memiliki batasan yang besar," kata Dovi.
Dovi menambahkan ketiga faktor itu bakal memiliki batas kekuatan. Bahkan, untuk pembalap dengan kemenangan terbanyak sekalipun.
Membaca pernyataan itu, Jorge Lorenzo yang tengah berada di Dubai, Uni Emirat Arab, untuk berlibur, tersinggung.
Rider yang memutuskan pensiun usai MotoGP 2019 itu tak setuju dengan pernyataan Dovi, terkait limit faktor penunjang pembalap.
Hal tersebut disampaikannya melalui Instagram Story. Pria asal Spanyol itu secara tak langsung menyindir Andrea Dovizioso.
"Lalu, coba bayangkan batasan untuk mereka (pembalap) yang hanya sedikit memetik kemenangan," unggah Jorge Lorenzo, lengkap dengan foto Dovi.
"Seperti yang dikatakan oleh Rajoy (eks Perdana Menteri Spanyol, Mariano Rajoy). Kalau saya buruk, lalu Anda apa, jauh lebih buruk?"
Sebelumnya, kedua pembalap saling sindir usai Lorenzo mengomentari keputusan Dovi yang cuti panjang akibat kontraknya tak diperpanjang dengan.
Sindiran tersebut ditanggapi Dovi dengan menyebut Lorenzo memang tak menyukainya sejak dulu atau sama-sama berseragam Ducati.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jadwal Siaran Langsung Olahraga di TV Hari Ini, Senin (4/1/2021) https://t.co/otnYqIcKWx— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 3, 2021
Berita MotoGP Lainnya:
Saling Sindir, Hubungan Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso Terus Memanas
Belum Pernah Juara MotoGP, Andrea Dovizioso Punya 2 Rekor yang Tak Kunjung Terpecahkan