- Fabio Quartararo menegaskan dirinya hanya mengambil alih motor milik Valentino Rossi.
- Pembalap asal Prancis itu mengklaim posisi Valentino Rossi di Yamaha tak tergantikan.
- Fabio Quartararo memilih fokus untuk meningkatkan kinerja pada musim ini.
SKOR.id – Pembalap Petronas Yamaha SRT Fabio Quartararo kembali menegaskan dirinya tak ingin menggantikan posisi Valentino Rossi di Monster Energy Yamaha MotoGP.
Seperti diketahui, Fabio Quartararo akan memperkuat tim pabrikan Yamaha tersebut mulai tahun depan dengan mengambil alih tempat Valentino Rossi.
Penampilan yang mengesankan pada MotoGP tahun lalu membuat manajemen Yamaha yakin untuk memberikan kontrak kepada Fabio Quartararo di tim pabrikan.
Hal tersebut membuat Valentino Rossi harus rela turun kasta ke tim satelit bersama Petronas Yamaha SRT pada MotoGP 2021.
Baru menjalani musim keduanya di kelas tertinggi, Fabio Quartararo mengaku terkejut dengan keputusan Yamaha mempromosikannya ke tim pabrikan pada MotoGP 2021.
“Saya cukup terkejut karena kami membuat keputusan cepat pada awal tahun ini. Bahkan mungkin terjadi di akhir tahun lalu,” kata Quartararo seperti dikutip dari Motorsport.com.
“Tapi ini cukup bagus. Saya benar-benar bangga dengan kepercayaan Yamaha yang diberikan kepada saya untuk dua musim ke depan,” lanjutnya.
Fabio Quartararo sempat dicecar oleh fan Valentino Rossi karena rider asal Prancis tersebut dianggap merebut tempat pembalap idola mereka.
NBA Finals 2019-2020: LA Lakers Bakal Hadirkan Kobe Bryant pada Gim Kedua https://t.co/nxJ0KlI2Ky— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 2, 2020
Beberapa orang juga mempertanyakan kemampuan Fabio Quartararo yang dianggap belum pantas mengambil tempat The Doctor, julukan Valentino Rossi.
Tetapi, pembalap 21 tahun itu menegaskan bahwa tak ada yang bisa mententuh tempat Valentino Rossi, dan ia hanya mengambil alih motornya.
“Cukup aneh rasanya mengendarai motor milik Vale. Saya tidak mengambil tempatnya, hanya motornya,” ujar Quartararo.
“Jadi, saya benar-benar senang, tapi kami harus tetap fokus pada tahun ini untuk berada di posisi yang baik di setiap balapan,” lanjutnya.
Fabio Quartararo saat ini sedang memimpin klasemen sementara MotoGP 2020 dengan 108 poin dan hanya berjarak delapan angka dari Joan Mir di urutan kedua.
“Saya tidak menggantikan Vale, karena Valentino tetaplah Valentino. Saya hanya mengambil motornya, meski itu motor baru,” kata Quartararo.
“Saya pastikan tidak mengambil tempatnya. Dia masih ada di tempatnya karena dia telah membuat sejarah bersama Yamaha. Saya rasa sangat dekat dalam 10 tahun terakhir.”
“Jadi, menurut saya tidak ada yang bisa menyentuh tempat Valentino Rossi dan saya hanya akan mengendarai motornya. Tempatnya di Yamaha akan selalu ada,” tambahnya.
Valentino Rossi telah dipastikan bakal balapan untuk Petronas Yamaha SRT pada tahun depan dengan dukungan penuh dari pabrikan Yamaha.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita MotoGP lainnya:
Bos Petromas Yamaha SRT: Karier MotoGP Franco Morbidelli Dibayangi Fabio Quartararo
Proses Perekrutan Rumit, Bos Petronas Yamaha SRT Sebut Valentino Rossi Spesial