- Max Verstappen senang bisa finis kedua pada F1 GP Hungaria 2020, Minggu (19/7/2020).
- Sebelum balapan, pembalap Red Bull Racing tersebut mengalami berbagai masalah teknis.
- RB16 sempat tiba-tiba terkunci dan berputar ketika kualifikasi hingga menabrak dinding pembatas ketika pemanasan.
SKOR.id - Max Verstappen mengaku sangat bahagia bisa finis kedua dalam balapan Formula 1 (F1) GP Hungaria di Sirkuit Hungaroring, Minggu (19/7/2020).
Meski finis di belakang pembalap Mercedes AMG Petronas, Lewis Hamilton, Max Verstappen puas dengan hasil pada seri ketiga F1 2020.
Pembalap asal Belanda itu tak memprediksi bisa menjejak podium di GP Hungaria 2020 karena start dari posisi ketujuh.
Belum lagi performa RB16 yang tak konsisten seperti tiba-tiba terkunci dan berputar 180 derajat hingga membuat kesal Max Verstappen sebelum GP Hungaria dimulai.
"Rasanya luar biasa bahkan sejak awal balapan. Apalagi setelah menabrak dinding (saat pemanasan)," ujarnya dilansir dari Sky Sports.
"Kami start sangat bagus hingga bisa keluar dari kondisi itu dan pulang dengan posisi kedua. Rasanya seperti sebuah kemenangan untuk tim."
Pembalap kelahiran 30 September 1997 tersebut memuji keahlian para mekanik Red Bull Racing yang menyulap RB16 jadi lebih mudah dikendalikan.
"Hasil ini tak seperti yang saya bayangkan. Bisa jadi, saya malah berakhir dengan menabrak pembatas atau rem kurang cakram."
"Namun, para mekanik melakukan pekerjaan yang mengagumkan dengan memperbaiki mobil itu. Saya tidak tahu bagaimana caranya. Itu sungguh mengagumkan."
"Semuanya berjalan normal. Dan saya bahagia bisa membalas jasa mereka dengan urutan kedua. Saya sangat senang."
Satu hal lagi yang membuat Verstappen bangga dengan hasil di Hungaria adalah berhasil memisahkan duo Mercedes dari urutan dua teratas.
Lewis Hamilton boleh saja finis pertama tetapi Verstappen berhasil menggeser Valtteri Bottas ke urutan ketiga.
"Tentu saja memisahkan duo Mercedes adalah hasil bagus untuk kami," tutur pembalap Belanda tersebut.
Performa apik Verstappen ini pun mendapat pujian dari bos Red Bull Racing, Christian Horner.
"Max (Verstappen) berhasil menukar jerih payahnya," puji Christian Horner.
Pujian tersebut rasanya layak disandang oleh Verstappen yang sebelum memulai balapan mengalami berbagai masalah dengan RB16.
Saat kualifikasi ketiga F1 GP Hungaria 2020, Verstappen sempat hilang kendali hingga mobilnya berputar di tengah lintasan.
"Kami tak punya keseimbangan yang bagus ketika di tikungan," ujarnya ketika disinggung start jeblok di Hungaria kepada BBC, Sabtu (18/7/2020).
"Understeer, oversteer, dan kurang cakram. Kami juga tidak memiliki kecepatan yang bagus. Semuanya membuat kami lambat."
Pembalap yang menggunakan nomor mobil 33 itu mengakui, musim ini tak berjalan mudah seperti yang mereka harapkan.
"Sebelumnya, mobil sempat berputar dan itu bukan satu-satunya, pekan ini. Sudah jelas bahwa tahun ini mobil tak mudah diatur," ujar Max Verstappen.
"Mobilnya tidak mudah dikemudikan. Jika mulai mencapai batasnya, maka mobil akan selalu berputar atau terkunci.
Bahkan ketika pemanasan sebelum balapan, Verstappen menabrak ban pembatas ketika mencoba melewati tikungan Hungaroring.
Itulah yang membuat mood Verstappen langsung anjlok bahkan sebelum balapan F1 GP Hungaria 2020 dimulai.
Kini Verstappen dan pembalap F1 lainnya akan bersiap untuk terbang ke Inggris yang akan menjadi tuan rumah balapn rangkap pada awal Agustus mendatang.
Sirkuit Silverstone, Inggris, akan menjadi tuan rumah balapan edisi ke-4 (31 Juli s.d. 2 Agustus) dan ke-5 (7-9 Agustus).
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia
Berita Formula 1 Lainnya:
Hasil F1 GP Hungaria 2020: Tampil Dominan, Lewis Hamilton Menang
Mobil Max Verstappen Selalu Bermasalah, Lewis Hamilton Kecewa