- Maverick Vinales tak punya kendala berarti jelang seri perdana MotoGP 2020 di Sirkuit Jerez, Spanyol.
- Pembalap Yamaha itu sudah memiliki strategi untuk memenangi GP Spanyol, Minggu (19/7/2020).
- Maverick Vinales puas dengan hasil free practice pada hari pertama, Jumat (17/7/2020) kemarin.
SKOR.id - Berbeda dengan Valentino Rossi, rekan setimnya di Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales sepertinya tidak punya kendala berarti menjelang seri perdana MotoGP 2020.
Pembalap asal Spanyol tersebut puas dengan segala aspek penting yang dibutuhkan untuk dapat bersaing dalam Grand Prix (GP) Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (19/7/2020).
Maverick Vinales cukup puas dengan kecepatan dan manajemen ban yang diperlihatkannya dalam sesi latihan bebas (free practice/FP) hari pertama, Jumat (17/7/2020) kemarin.
Pada FP1, Maverick Vinales menempati posisi kedua dengan catatan waktu putaran 1'37,374. Rider 25 tahun itu hanya tertinggal 0,024 detik dari pemuncak Marc Marquez (1'37,350).
Dalam FP2, ia mengalami regresi. Vinales berada di peringkat ketujuh dengan catatan waktu putaran 1'38,596, berjarak 0,471 dari Franco Morbidelli (1'38,125), yang ada di posisi teratas.
Kendati demikian, Maverick Vinales meyakini dirinya masih bisa memaksimalkan kecepatan motor YZR-M1 pada perlombaan hari Minggu nanti. Bahkan, ia sudah memiliki taktik untuk menang.
"Strategi terbaik dengan Yamaha adalah berada di baris terdepan (front row), segera memimpin, jaga kecepatan secara konsisten, dan manajemen ban sepanjang balapan," ujar Vinales.
"Jika tidak, Anda akan kesulitan untuk bersaing pada lap-lap awal. Itu adalah momen krusial. Kini kami harus fokus kepada hal tersebut," ia menambahkan.
Maverick Vinales juga sudah siap mengantisipasi kelemahan motor YZR-M1, yakni top speed. Ia percaya jika sudah memimpin, para rival akan kesulitan melakukan overtake.
"Karena saya selalu keluar tikungan dengan sangat cepat. Ini hal yang perlu kami maksimalkan dalam perlombaan," kata pembalap dengan nomor motor 12 itu.
Tentu saja demi mewujudkannya, Maverick Vinales bakal berusaha lebih baik pada dua free practice 3 dan 4, serta kualifikasi yang akan berlangsung pada Sabtu (18/7/2020) ini.
"Pada FP hari pertama saya merasa baik, terutama pada sesi pagi. Dalam sesi sore saya mencoba beberaha hal (eksperimen) untuk meningkatkan performa," Vinales mengungkapkan.
"Kami memiliki sejumlah ide untuk hari Sabtu, namun hal utama adalah mempertahankan apa yang menjadi kelebihan kami karena motor (YZR-M1) sudah fantastis."
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia
Berita Maverick Vinales Lainnya:
Maverick Vinales Beri Pandangan soal Keputusan Pol Espargaro Gabung ke Honda
Maverick Vinales Jadikan Valentino Rossi dan Fabio Quartararo Motivasi Ekstra