- Maverick Vinales puji keputusan Pol Espargaro hijrah dari KTM ke Repsol Honda pada MotoGP 2021.
- Pembalap Monster Energy Yamaha tersebut tak sabar menanti persaingan anyar sesama pembalap Spanyol.
- Sebelum itu terjadi, Maverick Vinales ingin lebih dulu fokus menghadapi MotoGP musim ini.
SKOR.id - Maverick Vinales menyambut baik keputusan kompatriotnya, Pol Espargaro, yang akan pindah dari KTM ke pabrikan Honda pada MotoGP 2021.
Menurut pembalap tim Monster Energy Yamaha tersebut, kedatangan Pol Espargaro di tim elite MotoGP akan mewarnai peta persaingan sesama pembalap Spanyol.
"Keputusan pembalap lain tidak menjadi masalah berarti buat saya," kata Maverick Vinales dilansir dari tuttomotoriweb.com.
Vinales menambahkan bahwa para pembalap sudah cukup cerdas memutuskan masa depannya selama vakumnya MotoGP 2020 akibat pandemi Covid-19.
Ia pun mengaku sudah menemukan tempat yang tepat dan motor yang bagus untuk bisa membantunya mencoba bersaing menjadi juara dunia MotoGP, yakni Yamaha.
"Terkait kabar beberapa hari terakhir, saya tentu merasa bahagia dengan (keputusan yang dibuat) Pol (Espargaro)," ujar Maverick Vinales.
"Saya berharap dia akan menjadi rival kami. Bertambahnya pembalap asal Spanyol di posisi terdepan akan menjadi sempurna. Dia (Espargaro) adalah pembalap yang luar biasa."
Maverick Vinales sekarang fokus untuk menghadapi MotoGP 2020 yang akan bergulir akhir pekan ini, yakni seri perdana Grand Prix (GP) Spanyol di Sirkuit Jerez.
Apalagi dengan hasil positif dalam uji coba atau tes kedua pada Rabu (13/7/2020) di mana Vinales finis tercepat dengan catatan 1 menit 37,793 detik.
"Pembalap lain juga akan tampil lebih baik. Anda harus tetap waspada dan jangan mudah puas. Anda harus terus memperbaiki diri," kata rider 25 tahun tersebut.
Juara bertahan MotoGP Marc Marquez dari tim Repsol Honda masih akan menjadi rival terberat bagi Maverick Vinales dan Yamaha.
"Marc (Marquez) masih kuat dan untuk mengalahkannya dibutuhkan motor yang sempurna dan mampu berkembang pesat," ucap Vinales.
"Masih ada pekerjaan rumah yang harus dilakukan untuk menemukan setelan yang tepat untuk (motor) YZR-M1. Kecepatan terbaik masih menajdi faktor yang kami cari."
Terapkan Aturan Social Distancing, Fans Real Madrid Rayakan Gelar dalam Mobilhttps://t.co/KZ5IKpYqO5— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 17, 2020
Sejauh ini, Maverick Vinales masih puas dengan performa YZR-M1 saat uji coba di tengah udara panas Sirkuit Jerez, Spanyol.
"Motornya masih sama seperti di Qatar (tes pramusim bulan Februari). Kami belum mengubah apapun," kata rekan setim Valentino Rossi tersebut.
"Setiap hari kami yakin motor ini akan lebih baik lagi meskipun belum ada perubahan ataupun penambahan anyar," imbuhnya.
Setelah dua kali tes pada Rabu, seluruh pembalap MotoGP akan mulai menjalani latihan bebas (free practice) hari ini, Jumat (17/7/2020).
Sementara balapan MotoGP Spanyol 2020 akan berlangsung pada Minggu (19/7/2020) pukul 19:00 WIB di Sirkuit Jerez.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita MotoGP Lainnya:
Valentino Rossi Antusias Sambut MotoGP Spanyol 2020
Hasil Tes Memuaskan, Marc Marquez Percaya Diri Hadapi GP Spanyol