- Alex Barros menyebut Valentino Rossi adalah sosok pahlawan yang kompetitif di tengah persaingan pembalap muda di MotoGP.
- Pol Espargaro juga diprediksi akan bersinar bersama Honda pada MotoGP 2021.
- Sedangkan, Alex Barros menganggap Marc Marquez masih menjadi patokan untuk para rival.
SKOR.id - Eks pembalap 500cc (MotoGP) era 1986-2007, Alex Barros, membeberkan prediksinya untuk musim 2020 dan 2021 dalam podcast Cambia el mapa.
Alex Barros menggarisbawahi tiga nama yang akan banyak dibicarakan selama dua musim ke depan, yaitu Valentino Rossi, Pol Espargaro, dan Marc Marquez.
Pria asal Brasil itu menyebut Valentino Rossi sebagai sosok yang masih signifikan karena segala tentang The Doctor akan menjadi pusat pembicaraan.
"Valentino Rossi adalah pencetak sejarah. Dia seorang pahlawan. Sangat sulit untuk terus tampil kompetitif seperti dia," kata Alex Barros dilansir dari tuttomotoriweb.com.
Menurutnya, Valentino Rossi yang sudah berkepala empat (41 tahun) pada musim ini masih memiliki taji untuk bersaing dengan pembalap muda.
"Valentino Rossi telah melewati masa mengejar gelar dan popularitas. Sekarang dia sedang bersenang-senang," ujarnya.
"Saya lihat dia sangat sibuk mungkin tidak seperti manusia pada umumnya," Alex Barros menjelaskan.
Pada pengujung musim ini, kontrak Valentino Rossi bersama tim pabrikan Yamaha (Monster Energy Yamaha) akan berakhir.
Kemungkinan besar, sembilan kali juara dunia MotoGP tersebut akan hijrah ke tim satelit Yamaha, yakni Petronas Yamaha SRT.
Selesai berkomentar tentang Valentino Rossi, Alex Barros pun mengalihkan bahan perbincangan ke Pol Espargaro.
Pol Espargaro yang tahun ini memperkuat KTM disebut-sebut bakal pindah ke Repsol Honda untuk menggantikan posisi Alex Marquez pada MotoGP 2021.
Menurut Alex Barros, Pol Espargaro memiliki kans menjadi juara dunia kala menunggangi motor Honda pada musim depan.
Apalagi, selama bersama KTM sejak 2017, Espargaro adalah pembalap prospektif yang mampu menunjukkan tren positif dan progres pada tiap musimnya.
"Saya telah mengirim pesan singkat kepadanya. Saya bangga kepadanya," ucap pria 49 tahun tersebut.
"Pol Espargaro menghabiskan bertahun-tahun meraih hasil di atas rata-rata bersama KTM, begitu juga dengan Aleix Espargaro di Aprilia."
"Sulit rasanya untuk menolak Honda, itu adalah peluang yang hebat. Walaupun jika dia mau bersabar, maka KTM akan tumbuh dengan baik," Alex Barros menjelaskan.
Sementara untuk Marc Marquez, Alex Barros meyakini pembalap berjuluk The Baby Alien itu bakal tetap dominan terlebuh ia masih akan bertahan dengan Repsol Honda hingga 2024.
"Marc Marquez akan selalu jadi patokan. Saya melihat Fabio Quartararo adalah rival yang paling mampu menandinginya tetapi masih ada juga Maverick Vinales dan Ducati," ujarnya.
Prediksi Alex Barros ini akan dibuktikan ketika MotoGP 2020 dimulai lagi pada 17-19 Juli di Sirkuit Jerez, Spanyol.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Gimana nih tanggapan Skorer? pic.twitter.com/0cdT3MzUY3— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 20, 2020
Berita MotoGP Lainnya:
Pol Espargaro Fokus Incar Hasil Positif Bersama KTM pada MotoGP 2020