- Ada fakta mengejutkan di balik pembatalan balapan F1 GP Australia 2020, pekan lalu.
- Menurut motorsport.com, penyelenggara sebenarnya tetap ngotot menggelar GP Australia 2020.
- Namun mayoritas tim menolak balapan setelah McLaren mundur karena salah satu krunya positif COVID-19.
SKOR.id - Ada sebuah fakta mengejutkan di balik pembatalan balapan seri perdana Formula 1 (F1) Grand Prix (GP) Australia 2020, pekan lalu.
Keputusan pembatalan diambil setelah Tim McLaren mengonfirmasikan salah satu krunya positif virus corona (COVID-19) dan mundur dari F1 2020 pada Kamis (12/3/2020).
Berdasarkan pemberitaan motorsport.com, pihak penyelenggara, Perusahaan GP Australia (AGPC), sebenarnya tetap ngotot menggelar GP Australia sesuai jadwal, 13-15 Maret 2020.
Panitia meyakinkan 9 tim peserta lainnya bahwa kondisi Sirkuit Albert Park, Melbourne, Australia aman untuk tetap menjalankan balapan.
Namun, suara mayoritas menolak usulan AGPC dan memilih untuk membatalkan balapan demi kesehatan dan keselamatan semua pihak.
Bos tim Alfa Romeo, Fred Vasseur, mengklaim jika dirinya menjadi orang pertama yang menekan penyelenggara untuk membatalkan balapan.
Baca Juga: F1 Ditunda, Charles Lecrec Kembali Lakoni Olahraga Ekstrem
Ide tersebut kemudian didukung oleh tim lain seperti Mercedes, Ferrari, dan Renault yang kemudian menyurati Federasi Balap Mobil Internasional (FIA).
"Awalnya berat mengambil keputusan ini," ujar Vasseur. "Namun, kami mempertimbangkan keselamatan staf, penggemar, nama baik balapan, citra sponsor, dan tentu saja McLaren."
"Rasanya tidak adil membiarkan McLaren mundur sendirian. Kami berpikir (pembatalan) ini adalah keputusan yang tepat," Fred Vasseur menambahkan.
Awalnya, banyak staf yang menolak keputusan pembatalan tersebut dan mendorong balapan di Australia tetap berlangsung sesuai jadwal.
"Kami harus mengambil keputusan. Mungkin ada rasa malu karena (pembatalan) terjadi terlambat. Namun, kondisi berubah sangat cepat," ujar Vasseur.
Usulan Vasseur dan kawan-kawan akhirnya disetujui dan GP Australia 2020 batal dalam waktu kurang dari dua jam sebelum jadwal latihan bebas pada Jumat (13/3/2020).
Hingga saat ini belum ada kabar pasti kapan balapan perdana F1 2020 akan berlangsung. Namun diharapkan bisa digelar di Sirkuit Zandvoort, Belanda, 3 Mei mendatang.