- Jack Miller bakal memasuki musim keenamnya tampil di kelas utama MotoGP.
- Setelah enam musim menghabiskan waktu memperkuat tim satelit, Jack Miller bertekad untuk membela tim pabrikan pada musim 2021.
- Bagi Jack Miller, memperkuat tim pabrikan adalah satu-satunya cara agar bisa menjadi juara MotoGP.
SKOR.id - MotoGP 2020 menjadi musim keenam Jack Miller mentas di kelas utama ajang balap motor tersebut.
Sejak naik ke kelas utama pada musim 2015, Jack Miller selalu menghabiskan waktunya dengan memperkuat tim satelit. Honda (2015-2017) dan Ducati (2018-2020).
Enam musim berkutat dengan tim satelit, Jack Miller rupanya mendambakan kesempatan membela salah satu tim pabrikan dalam ajang MotoGP.
Jack Miller pun optimistis peluang itu akan tiba begitu kontraknya bersama tim Pramac Racing selesai pada akhir musim MotoGP 2020.
Pembalap Australia ini merasa peluangnya untuk memetik kemenangan jauh lebih besar apabila memperkuat tim pabrikan.
Baca Juga: Reaksi 3 Orang Terdekat Valentino Rossi Usai The Doctor Dipinggirkan Yamaha
Dugaan Miller itu didasari performa pada MotoGP 2019. Meski berstatus pembalap satelit, saat itu ia dibekali dengan motor Ducati edisi teranyar.
Terbukti, musim lalu Jack Miller sukses mengukir poin terbanyak sepanjang berkarier di kelas utama MotoGP (165 poin) dengan lima kali naik podium sebagai peringkat ketiga.
"Bergabung dengan tim pabrikan merupakan satu-satunya cara untuk memenangi kejuaraan," ujar pembalap berjuluk Jackass ini menambahkan.
"Musim 2019 menjadi tahun perdana saya berkendara dengan motor tim pabrikan dan saya mampu lima kali finis tiga besar," kata Miller menambahkan.
Keyakinan Jack Miller untuk mendapat satu slot pembalap tim pabrikan makin kuat berkat faktor usia yang dimilikinya.
Miller yang baru menginjak 25 tahun pada Januari lalu tergolong berada di usia emas bagi seorang pembalap dan masih bisa untuk berkembang.
Baca Juga: Kesan Pertama Marc Marquez Bisa Kembali Mengaspal Pascaoperasi
"Saya masih muda, lapar, dan ingin menjadi yang terbaik. Pada satu titik, saya yakin bakal menjadi bagian dari tim pabrikan," kata Miller.
"Pada musim 2021, ada sejumlah tempat yang tersedia dan bakal diperebutkan oleh pembalap muda lainnya."
"Saya akan dengan tenang mempertimbangkan setiap tawaran yang datang untuk saya," ujar Jack Miller memungkasi.