- Posisi duduk adalah sesuatu yang penting untuk gamer.
- Jika posisi duduk tidak benar maka akan menyebabkan berbagai macam penyakit seperti sakit punggung.
- Oleh karena itu Skor.id sudah merangkum bagaimana cara duduk yang benar untuk gamer.
SKOR.id - Posisi duduk seringkali dianggap remeh oleh kebanyakan gamer.
Namun dengan durasi waktu yang lama, posisi duduk juga menjadi hal penting untuk diperhatikan.
Posisi duduk yang salah dapat menimbulkan bermacam penyakit seperti sakit punggung, syaraf kejepit dan mudah pusing.
Posisi yang benar adalah punggung tegak lurus namun masih dalam keadaan rileks agar tulang bagian punggung tidak membungkuk.
Posisi telapak kaki juga harus diperhatikan, posisi yang benar adalah menapak dengan sempurna hal ini berakibat pada tulang paha vertikal sedikit menurun agar peredaran darah lancar.
Menyandarkan lengan tangan pada hand-rest kursi gaming agar tak mudah lelah dan bermain gim jadi lebih nyaman.
Hal penting lainnya untuk mencari posisi duduk yang benar adalah mengatur jarak layar komputer.
Caranya dengan merentangkan lengan dan sesuaikan jarak layar komputer, bagian atas layar komputer harus tidak lebih dari dua inci diatas tingkat pandangan mata karena jika terlalu tinggi akan membuat leher dan mata bekerja lebih berat.
Untuk posisi keyboard, usahakan agar keyboard berada tepat di depan komputer, sisakan empat sampai enam inci diantara ujung keyboard dan meja sehingga pergelangan tangan memiliki ruang untuk beristirahat saat mengetik.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Gim RPG dinilai mampu memberikan banyak manfaat dalam tumbuh kembang seorang anak. Cek berita lengkapnya di tautan berikut ini #BeritaeSport #GameRPG
— SKOR.id (@skorindonesia) June 21, 2021
https://t.co/UMcXRlF85P
Berita Fitur lainnya:
Tips Terhindar dari Risiko Cedera Bagi Para Gamer
Manfaat Konsumsi Ikan untuk Gamer