SKOR.id - AC Milan akan menghadapi Empoli dalam laga pekan ke-28 Liga Italia 2023-2024.
Laga AC Milan vs Empoli akan digelar Minggu (10/3/2024) pukul 21.00 WIB.
Live streaming AC Milan vs Empoli dapat disaksikan di Vidio.com atau Bein Sport. Link live streaming AC Milan vs Empoli ada di akhir tulisan ini.
Laga menghadapi Empoli peluang bagi AC Milan untuk mengambil posisi kedua klasemen sementara Liga Italia 2023-2024 dari Juventus.
Saat ini, Juventus ada di posisi kedua dengan 57 poin dari jumlah laga yang sama. AC Milan dengan 56 poin hanya tertinggal satu poin dari Juventus.
Karena itu, pertandingan yang akan digelar di Stadion San Siro lawan Empoli, kesempatan bagus I Rossoneri untuk naik ke posisi kedua.
Peluang AC Milan meraih kemenangan di petandingan ini sangat terbuka. I Rossoneri punya rapor bagus lawan Empoli.
AC Milan hanya sekali kalah dari 14 laga terakhir di Liga italia menghadapi Empoli. Mereka meraih 8 kemenangan dan 5 kali imbang.
Performa AC Milan juga tengah menanjak. Mereka menang 1-0 atas Lazio pada 1 Maret 2024 lalu.
Faktanya, sejak awal Desember 2023 lalu hingga kini, AC Milan meraih 30 poin dan mencetak 30 gol.
Statistik tersebut memperlihatkan mereka kedua terbaik setelah Inter Milan dalam aspek meriah poin dan mencetak gol dalam periode yang sama. Inter Milan 40 poin dan mencetak 39 gol.
Di sisi lain, mentalitas AC Milan juga semakin terbentuk sebagai tim yang pantang menyerah. Mereka adalah tim yang paling banyak mencetak gol melalui pemain pengganti, total 13 gol.
Kondisi Terkini Kedua Tim
AC Milan: Rafael Leao tidak dapat tampil di laga ini karena sanksi kartu merah. Begitu juga dengan Alessandro Florenzi.
Tommaso Pobega masih belum dapat tampil karena dalam pemulihan cedera.
Empoli: Empoli datang ke San Siro tanpa Alberto Grassi yang juga tengah cedera.
M'Baye Niang akan menjadi starter dan bakal tampil menghadapi mantan klubnya.
Perkiraan Susunan Pemain
AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Davide Calabria, Malik Thiaw, Matteo Gabbia, Theo Hernandez; Ismael Bennacer, Yacine Adli; Christian Pulisic, Loftus-Cheek, Noah Okafor; Luka Jovic
Pelatih: Stefano Pioli
Empoli (3-5-2): Elia Caprile; Ardian Ismaji, Sebastian WWalukiewicz, Sebastiano Luperto; Emmanuel Gyasi, Szymon Zurkowski, Razvan Marin, Youssef Maleh, Liberato Cacace; Mbaye Niang, Nicolo Cambriaghi
Pelatih: Davide Nicola
Head to Head
35 Laga
20 AC Milan menang
4 Empoli menang
11 Imbang
Lima Pertemuan Terakhir
07/01/2024 Empoli 0-3 AC Milan - Liga Italia
07/04/2023 AC Milan 0-0 Empoli - Liga Italia
01/10/2022 Empoli 1-3 AC Milan - Liga Italia
12/03/2022 AC Milan 1-0 Empoli - Liga Italia
22/12/2021 Empoli 2-4 AC Milan - Liga Italia
Prediksi Skor.id:
Berikut ini link live streaming AC Milan vs Empoli di Liga Italia 2023-2024: