- Keith Thurman merasa dirinya diabaikan oleh Errol Spence Jr.
- Hal itu terjadi karena Keith Thurman sedang tak memegang sabuk juara dunia.
- Besok, Keith Turman akan menghadapi Mario Barrios dalam duel tinju nongelar.
SKOR.id - Mantan juara dunia kelas welter WBA, Keith Thurman, akan kembali ke ring tinju pada Minggu (6/2/2022) WIB.
Ia akan menghadapi Mario Barrios di Michelob Ultra Arena, Las Vegas, Nevada dalam sebuah pertandingan nongelar.
Ini adalah duel pertama Keith Thurman setelah gelar welter WBA-nya direbut Manny Pacquiao pada 20 Juli 2019.
Pertandingan melawan Barrios pun jadi langkah awal Thurman untuk kembali memiliki sabuk gelar juara dunia kelas welter.
Tanpa titel juara, Keith Thurman merasa sangat sulit mewujudkan impiannya menantang juara dunia kelas welter WBC dan IBF, Errol Spence Jr.
Menurutnya, Errol Spence seperti memandang rendah dirinya hanya karena tidak memiliki sabuk gelar juara dunia.
"Seandainya saya tak kalah dari Manny Pacquiao, saya akan menghadapi Errol Spence Jr," ujar Keith Thurman.
"Semua yang terjadi di kelas welter tak terwujud hanya karena Pacquiao mengalahkan saya. Itu semua karena kelincahan Pacquiao,"
"Dia sangat tenang saat bertarung dengan saya selama 12 ronde," petinju 33 tahun itu melanjutkan.
Thurman sejatinya tak mengalami kekalahan telak dari Pacquiao. Ia kalah lewat split decision, satu hakim menyatakan dirinya menang sementara dua lainnya memenangkan lawan.
"Dengan sabuk yang tidak saya miliki, Spence bertindak seolah-olah saya bukan orang yang pantas untuk dilawan," ujar Thurman.
"Saya ingin melawan Mario Barrios dan kemudian ingin menghadapi juara manapun di akhir tahun ini."
"Jadi itu berarti Errol Spence pasti ada dalam daftar pilihan pemegang sabuk," kata Thurman memungkasi.
Berita Tinju Lainnya:
Konflik dengan Rusia Memanas, Wladimir Klitschko Daftar Jadi Tentara Cadangan Ukraina
Jelang Hadapi Petinju Thailand, Ongen Saknosiwi Geber Latih Tanding