- Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela tampil di babak pertama Indonesia Masters 2023, Rabu (25/1/2023).
- Kedua pasangan mengalami nasib yang berbeda dalam pertandingan di Istora Senayan hari ini.
- Hanya Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang mampu melaju ke babak 16 besar Indonesia Masters 2023.
SKOR.id - Dua ganda campuran Indonesia mengalami nasib yang berbeda di babak pertama Indonesia Masters 2023 yang dipertandingkan pada Rabu (25/1/2023).
Mendapat dukungan penuh dari publik Istora Senayan, Jakarta, tidak membuat Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela mendapat hasil yang sama hari ini.
Dejan/Gloria yang tampil lebih dulu sukses membungkam wakil Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet, dengan skor 21-17, 21-16 dalam laga berdurasi 45 menit.
Permainan apik ganda campuran PB Djarum tersebut sudah terlihat sejak awal gim pertama yang mana mereka unggul 5-2 atas wakil Hong Kong. Keunggulan tersebut bertahan hingga interval yang ditutup dengan skor 11-8.
Pertandingan sengit pun tersaji setelah interval ketika pasangan Hong Kong mulai melancarkan berbagai serangan dan berbuah poin yang memperkecil jarak dengan Dejan/Gloria.
Dejan/Gloria yang sempat unggul 15-11 justru berbalik tertinggal 15-16 karena lima poin beruntun yang dibukukan wakil Hong Kong.
Kemelut di ujung gim pertama pun berakhir dengan kemenangan pasangan Indonesia setelah membalikkan keadaan dari 16-17 menjadi 21-17.
Dejan/Gloria kalahkan wakil Hong Kong dan maju ke babak 16 besar. Good job!#DIM2023 pic.twitter.com/mnCNHUZolV— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) January 25, 2023
Pertandingan di gim kedua berjalan lebih ketat karena kedua pasangan bergantian menorehkan poin.
Keunggulan Dejan/Gloria yang telah mengoleksi tiga gelar sepanjang 2022 mulai terlihat menjelang interval gim pertama dengan skor 11-7.
Pasangan Indonesia semakin di atas angin setelah interval dengan terus memimpin laju poin hingga 16-11.
Sayangnya kesalahan sendiri dan serangan yang kurang jitu membuat poin Dejan/Gloria terus terkejar menjadi 16-14.
Mereka berhasil menghindari kekalahan dan memastikan tiket babak 16 besar setelah menutup gim kedua dengan skor 21-16.
Zach/Bela belum berhasil melaju ke babak berikutnya. Tetap semangat!#DIM2023 pic.twitter.com/wHFNmAM4hd— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) January 25, 2023
Sementara itu, Zachariah/Hediana takluk di tangan Gregory Mairs/Jenny Moore (Inggris) dengan skor 15-21, 16-21.
Ganda campuran muda Indonesia tersebut tertinggal 0-4 di awal gim pertama sebelum akhirnya mampu secara perlahan memperkecil ketinggalan dan menyamakannya menjadi 5-5.
Sayangnya, permainan Zachariah/Hediana belum mampu membendung laju poin pasangan Inggris yang terus memimpin dari interval 11-7 hingga 21-15 di ujung gim pertama.
Di gim kedua, Zachariah/Hediana sukses membalikkan keadaan dengan memimpin keunggulan poin atas pasangan Inggris hingga internal 11-8.
Sayangnya keunggulan pasangan Indonesia terhenti ketika Mairs/Moore menyamakan kedudukan menjadi 14-14 dan berbalik memimpin pertandingan.
Zachariah/Hediana pun takluk 16-21 dan tersingkir dari perhelatan Indonesia Masters 2023.
Baca Indonesia Masters 2023 Lainnya:
Hasil Indonesia Masters 2023: 2 Tunggal Putra Muda Indonesia Alami Nasib Berbeda
Hasil Indonesia Masters 2023: Ginting dan Gregoria Lanjutkan Tren Positif Indonesia di Hari Kedua