- Anthony Sinisuka Ginting melanjutkan perjuangannya di Olimpiade Tokyo 2020 pada Kamis (29/7/2021).
- Di babak 16 besar, Anthony Ginting meladeni perlawanan wakil tuan rumah, Kanta Tsuneyama.
- Lewat permainan yang ciamik, pebulu tangkis ranking lima dunia itu menang 21-18, 21-14.
SKOR.id - Anthony Sinisuka Ginting dipastikan lolos ke perempat final Olimpiade Tokyo 2020 usai menundukkan Kanta Tsuneyama.
Kamis (29/7/2021), jadi hari bahagia bagi Anthony Sinisuka Ginting karena berhasil melanjutkan tren positif dengan melaju ke perempat final.
Turun di Musashino Forest Sport Plaza, pemain 25 tahun itu mudah menundukkan wakil tuan rumah, Kanta Tsuneyama, 21-18, 21-14.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Hasil ini membawa Ginting ke babak perempat final Olimpiade Tokyo 2020 untuk menghadapi wakil Denmark, Anders Antonsen.
Jalannya pertandingan
Dua angka pertama resmi menjadi milik Ginting. Namun, Tsuneyama langsung menyamakan kedudukan menjadi 2-2 tak lama berselang.
Pertandingan berjalan cukup sengit. Kedua pemain saling berbalas angka, yang membuat hasil akhir sulit diprediksi.
Namun, wakil Indonesia masih lebih kuat. Lewat pengembalian bola yang kurang sempurna dari Tsuneyama, Ginting memasuki interval dengan keunggulan 11-8.
Duel alot masih berlanjut selepas interval. Meski Ginting memimpin, namun Tsuneyama tak pernah terpaut jauh.
Gim pertama akhirnya menjadi milik Ginting setelah berhasil membukukan keunggulan 21-18 atas wakil tuan rumah.
Gim kedua masih menjadi milik Ginting. Pemain kelahiran Cimahi ini akhirnya membukukan keunggulan terbesar dalam laga ini saat skor 7-3.
Ginting terus memimpin hingga memasuki interval. Tanpa ampun, Tsuneyama hanya diberinya kesempatan mencuri empat angka sebelum jeda.
Momentum Ginting berlanjut usai interval. Dengan sigap, dirinya mengamankan enam angka tambahan untuk unggul 17-11.
Kemenangan Indonesia pun berada di depan mata setelah Ginting berhasil meraih match point dengan selisih enam angka.
Setelah berjibaku selama 49 menit, Ginting akhirnya mengamankan tiket ke perempat final dengan bekal kemenangan 21-14 di gim kedua.
Atas hasil ini, Ginting jadi wakil Indonesia pertama yang melangkah perempat final tunggal putra Olimpiade Tokyo 2020.
Pada babak delapan besar, Anthony Ginting akan menghadapi Anders Antonsen (Denmark) yang berhasil menundukkan Toby Penty (Britania Raya).
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
Lihat postingan ini di Instagram
Berita bulu tangkis lainnya:
Hasil Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020: Main Tenang, Ahsan/Hendra Kunci Tiket Semifinal
Bulu Tangkis Jepang Babak Belur di Olimpiade Tokyo, Kento Momota dan Dua Ganda Putra Tumbang