- Yuto Suzuki menjadi top skor sementara Liga Jepang.
- Pemain Jubilo Iwata itu sudah punya catatan empat gol sejauh ini.
- Ia berhasil "balas dendam" kepada Kawasaki Frontale.
SKOR.id - Bisa dikatakan, musim ini Yuto Suzuki berhasil "mengejek" mantan klubnya Kawasaki Frontale.
Yuto Suzuku sempat dikenal sebagai salah satu pemain andalan Kawasaki Frontale sejak tahun 2018.
Akan tetapi, saat itu sang pemain terus dipinjamkan, baik itu ke klub yang juga berlaga di J.League atau kasta kedua.
Hingga pada Februari 2021, Yuto Suzuki dipinang oleh Jubilo Iwata yang saat itu masih berlaga di J.2 League.
Ternyata, catatan geladang berusia 28 tahun tersebut sangat impresif. Ia bermain 41 kali dan mencetak delapan gol di J2 League.
Bisa dikatakan, Suzuki menjadi salah satu alasan Jubilo Iwata bisa memenangkan J2 League tahun lalu dan promosi ke J.League.
Meski berstatus tim promosi, namun Jubilo Iwata sukses menunjukkan perlawanan yang apik di Meiji Yasuda J1 League 2022.
Mereka saat ini berada di klasemen ke-12 dengan satu kemenangan, dua kekalahan, dan dua hasil imbang.
Dari lima pertandingan yang sudah dilalui, Jubilo Iwata berhasil mencetak sembilan gol.
Empat di antaranya dicetak oleh Yuto Suzuki. Karena empat gol yang sudah berhasil dicetak, mantan pemain Kawasaki Frontale tersebut kini berada di puncak top skorer Liga Jepang.
Ia bahkan lebih tajam daripada bintang Kawasaki Frontale, Leandro Damiao, yang baru mencetak dua gol sejauh ini.
Baca Juga Berita J.League Lainnya:
Meiji Yasuda J1 League 2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
J2 League 2022: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap