- Mattia Binotto memuji kecepatan belajar Carlos Sainz Jr belajar dengan kondisi Ferrari di F1 2021.
- Keberhasilan adaptasi dengan power unit di luar Renault menjadi satu nilai plus Carlos Sainz Jr.
- Bos Ferrari senang melihat persaingan sengit dua pembalapnya di arena F1.
SKOR.id - Pujian tinggi diberikan Mattia Binotto kepada Carlos Sainz Jr yang memiliki kemampuan beradaptasi yang luar biasa.
Pembalap Spanyol tersebut melakoni debut sebagai tandem Charles Leclerc di Ferrari mulai tahun lalu.
Dalam satu musim bersama Ferrari, Sainz sukses finis ke-5 klasemen akkhir F1 2021. Berada di atas eks tandemnya di McLaren, Lando Norris, dan rekan setimnya sekarang, Charles Leclerc.
Penampilan tersebut membuat bos Ferrari memuji adaptasi sang pembalap yang sangat cepat di tim baru.
"Semuanya telah disiapkan untuk membantu integrasi Carlos. Saya tahu bahwa dia sudah handal dalam hal tersebut. Dia adalah pembelajar ulung," kata Mattia Binotto dilansir dari Formula1.com.
"Dia belajar. Dia mencoba belajar dan mencoba untuk memahami sesuatu. Saya merasa bahwa dia telah konsisten dalam hal integrasi dan pengembangan performa sepanjang musim (2021)."
Satu kelebihan Sainz yang paling membuat Binotto kagum adalah kemampuan sang pembalap untuk belajar power unit Ferrari setelah nyaris sepanjang kariernya memakai Renault.
"Mempelajari power unit adalah salah satu poin yang dibutuhkan karena terkait manajemen energi serta kinerja mobil saat dikendarai yang tentu sulit dipahami," jelasnya.
"Saya menyadari dia butuh waktu. Tapi bukan hal yang mustahil. Anda butuh pembalap hebat, semakin hebat pembalap tersebut maka semakin cepat prosesnya (belajar)."
"Saya rasa Carlos sudah sangat kuat. Kita semua tahu bahwa dia pembalap hebat dan tahun 2021 telah menunjukkannya."
Binotto pun memuji penampilan Sainz yang sangat terintegrasi dalam melakoni musim pertamanya di Ferrari tahun lalu.
"Dengan memiliki dua pembalap yang sangat ketat, akhirnya, saya merasa bahwa ini adalah batu pijakan yang bagus," ucap Binotto menambahkan.
"Bahkan di seri terakhir pun mereka berdua punya kesempatan menyalip, bergantian posisi. Senang rasanya melihat sesuatu yang menjanjikan untuk masa depan."
"Saya bahagia melihat kedua pembalap saling bersaing dan balapan dengan ketat satu sama lain."
Berita Formula 1 Lainnya:
Sambut F1 2022, Ferrari Gelar Tes 4 Hari di Fiorano
Gegara Sponsor di F1 2022, Ferrari Tuai Polemik