Arema FC Pertimbangkan Opsi Bubarkan Klub

Aditya Fahmi Nurwahid

Editor:

  • Tekanan publik terhadap Arema FC usai Tragedi Kanjuruhan kembali direspons pihak manajemen.
  • Melalui sang komisaris PT AABBI, Tatang Dwi Arifianto, menyebut manajemen mempertimbangkan opsi untuk membubarkan klub.
  • Sebelumnya, kericuhan terjadi pada unjuk rasa di depan kantor klub pada Minggu (29/1/2023) siang. 

SKOR.id - Manajemen Arema FC mempertimbangkan opsi untuk membubarkan klub di tengah derasnya tekanan publik usai tragedi Kanjuruhan.

Opsi ini ditegaskan Komisaris PT. Arema Aremania Bersatu Berprestasi Indonesia ( PT. AABBI), Tatang Dwi Arfianto, pada rilis pers yang diterima Skor.id, Senin (30/1/2023).

Pernyataan ini turut menjadi respons usai kericuhan yang terjadi pada unjuk rasa di kantor klub Arema FC pada Minggu (29/1/2023) siang.  

"Tentu kami merespons atas insiden ini. Direksi dan manajemen berkumpul, membicarakan langkah berikutnya seperti apa," kata Tatang.

"Sebelumnya kita memikirkan banyak masyarakat Malang yang hidup dari sepakbola utamanya Arema FC, seperti UMKM, pedagang kaki lima sampai usaha kecil lainnya."

"Tapi jika dirasa Arema FC ini dianggap mengganggu kondusivitas, tentu ada pertimbangan tersendiri terkait eksistensinya atau seperti apa tapi kami tetap menyerahkan kepada banyak pihak."

Dalam rilis pers yang sama, Arema FC juga turut menekankan komitmen untuk bertanggung jawab atas Tragedi Kanjuruhan, melalui program-program dan upaya lain setelah terjadinya musibah.

"Upaya yang ditempuh dan dihadapi klub Arema FC pasca musibah Kanjuruhan sudah dilakukan, mulai membuka crisis center untuk membantu penanganan korban, menghadapi proses dan gugatan hukum baik pidana dan perdata serta menjaga eksistensi klub agar tetap menjalani kompetisi meskipun dengan berbagai sanksi dan denda dari federasi."

"(Arema FC) memberikan layanan trauma healing, serta menjaga eksistensi klub agar tetap bertahan. Kami sangat memahami suasana duka yang berkepanjangan, kami akan terus berusaha dan berupaya agar situasi ini kembali normal,” kata Tatang dikutip dari rilis pers.

Kericuhan pecah di Malang

Aksi terbaru pendukung Arema FC, Aremania, di depan kantor klub pada Minggu (29/1/2023) siang berakhir ricuh.

Aremania menuntut manajemen Arema FC yang dianggap lamban dan tidak serius menanggapi peristiwa Tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober 2022 lalu.

Saat aksi berjalan, bentrokan turut terjadi antara massa unjuk rasa dengan pihak keamanan yang menjaga kantor Arema FC.

Laporan Skor.id melihat bentrokan dipicu karena massa yang tidak terima gerakan mereka diadang. Para suporter yang menamakan diri Arek Malang Bersatu ini lantas melempari kantor Arema FC dengan batu dan cat warna.

Bagian depan markas Arema FC mengalami kerusakan, termasuk juga official store Arema FC. Pecahan kaca berserakan, logo Arema FC yang terpasang di kantor juga dicopot dan dihancurkan massa.

Baca Juga Berita Arema FC Lainnya:

Unjuk Rasa Aremania Ricuh, Kantor Arema FC Porak-poranda

Bus Arema FC Dilempari usai Lawan PSS, Asisten Pelatih dan Tiga Pemain Jadi Korban

Arema FC Bersuara soal Pembatalan Liga 2 dan Liga 3 Nasional Musim 2022-2023

 

Source: Arema FC

RELATED STORIES

Bursa Transfer Liga 1: Egy Maulana Vikri Resmi Berseragam Dewa United

Bursa Transfer Liga 1: Egy Maulana Vikri Resmi Berseragam Dewa United

Dewa United FC resmi memperkenalkan Egy Maulana Vikri sebagai rekrutan terbaru di bursa transfer paruh musim Liga 1 2022-2023.

Hasil PSM vs Rans Nusantara FC: Laga Sempat Dijeda 30 Menit, Juku Eja Menang Comeback

Hasil PSM vs Rans Nusantara FC: Laga Sempat Dijeda 30 Menit, Juku Eja Menang Comeback

Berikut ini hasil dan jalannya pertandingan PSM Makassar vs Rans Nusantara FC di pekan ke-21 Liga 1 2022-2023, Senin (30/1/2023) sore.

Football Institute: Cari Dalang Perusakan Kantor Arema FC, Ada Indikasi Settingan

Football Institute: Cari Dalang Perusakan Kantor Arema FC, Ada Indikasi Settingan

Founder Football Institute, Budi Setiawan, memiliki penilaian terhadap peristiwa perusakan kantor Arema FC pada Minggu (29/1/2023).

Arema FC Sukses Jamu PSM Makassar di Jakarta, PT LIB Tak Turut Campur

PT LIB tak campur tangan atas suksesnya Arema FC menjamu PSM Makassar di Jakarta.

Skor co creators network
RIGHT_ARROW
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
PLAY_ICON
RIGHT_ARROW

THE LATEST

Pelatih Thomas Tuchel (Hendy AS/Skor.id)

World

VIDEO: Cara Jitu Thomas Tuchel untuk Kalahkan Borussia Dortmund

Video wawancara ebelum pertandingan Bayern Munchen vs Borussia Dortmund di Liga Jerman, Thomas Tuchel membahas mengenai kunci permainan.

Pradipta Indra Kumara | 01 Apr, 22:49

JADWAL, HASIL DAN KLASEMEN LIGA 1 2022-2023

Liga 1

Liga 1 2022-2023: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap

Berikut ini jadwal, hasil, dan klasemen Liga 1 2022-2023 yang terus diperbaharui seiring berjalannya kompetisi, plus profil dari tim-tim pesertanya.

Teguh Kurniawan | 01 Apr, 22:28

Liga 1

Prediksi dan Link Live Streaming PSIS Semarang vs PSS Sleman di Liga 1 2022-2023

PSIS Semarang akan menjamu PSS Sleman pada pekan ke-32 Liga 1 2022-2023 di Stadion Jatidiri, Minggu (2/4/2023).

Sumargo Pangestu | 01 Apr, 22:15

M. Nigara wartawan sepak bola senior

National

Opini: Buntut Penyerbuan Israel ke Stadion, FIFA di Mana Kamu?

Buntut penyerbuan Israel ke Stadion dan Dicoretnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 FIFA di mana Kamu?

Mahfudin Nigara | 01 Apr, 22:04

Cover Cristiano Ronaldo (Deni Sulaeman/Skor.id)

World

Cristiano Ronaldo ke Media Arab Saudi: Saya Pemain Terbaik dalam Sejarah Sepak Bola

Mega bintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo mengklaim bahwa dirinya merupakan pemain terbaik dalam sejarah sepak bola.

Igor Hakim | 01 Apr, 21:58

Inter Milan vs Fiorentina di ajang Liga Italia (Hendy/Skor.id).

Liga Italia

Inter Dikalahkan Fiorentina, Simone Inzaghi Sesalkan Peluang Romelu Lukaku

Simone Inzaghi merasa kecewa setelah Inter Milan dikalahkan ACF Fiorentina di Giuseppe Meazza, Sabtu (1/4/2023), dan menyesalkan peluang emas yang dibuang Romelu Lukaku.

Igor Hakim | 01 Apr, 21:49

Arsenal vs Leeds United (Hendy/Skor.id).

Liga Inggris

Arsenal Bantai Leeds United, Mikel Arteta Puas dengan Performa Gabriel Jesus

Mikel Arteta mengaku puas dengan performa Gabriel Jesus setelah pemain Brasil itu mencetak dua gol saat Arsenal mengalahkan Leeds United pada Sabtu (1/4/2023) di Emirates Stadium.

Igor Hakim | 01 Apr, 21:41

Pelatih LIverpool, Jurgen Klopp (Abdul Rohim/Skor.id)

Liga Inggris

VIDEO: Pernyataan Jurgen Klopp Sebelum Laga Manchester City vs Liverpool

Video pernyataan Jurgen Klopp pada konferensi pers sebelum pertandingan antara Manchester City versus Liverpool FC pada Sabtu (1/4/2023).

Igor Hakim | 01 Apr, 21:11

Keanu Reeves John Wick. (Deni Sulaeman/Skor.id)

Films

Ini Bela Diri yang Dikuasai John Wick, Pencak Silat Salah Satunya

Karakter dalam film John Wick dikisahkan memiliki keahlian berbagai seni bela diri.

Tri Cahyo Nugroho | 01 Apr, 20:56

Cover SEA Games. (Dede Mauladi/Skor.id)

Other Sports

Pelatih asal Spanyol Dilibatkan dalam Pelatihan Pelatih Anggar

Dua pelatih asal Spanyol dilibatkan dalam pelatihan pelatih anggar yang digelar di Bali.

Rais Adnan | 01 Apr, 20:31

Load More Articles