Home > Super League

Persis Solo Makin Kental Aroma Serbia

Tiga pemain asing baru yang didatangkan Persis Solo pada putaran kedua Super League 2025-2026 berasal dari Serbia.
Image
Muhamad Rais Adnan Editor : Muhamad Rais Adnan
Klub Super League 2025-2026, Persis Solo. Sumber:(Grafis: Deni Sulaeman/Skor.id)
Klub Super League 2025-2026, Persis Solo. Sumber:(Grafis: Deni Sulaeman/Skor.id)

SKOR.id - Persis Solo semakin kental aroma Serbia jelang putaran kedua Super League 2025-2026. Terbaru, Laskar Sambernyawa resmi mendatangkan gelandang serang asal Serbia, Miroslav Maricic, untuk menambah daya gedor sekaligus kreativitas lini tengah.

Kehadiran Maricic menambah daftar pemain Serbia yang dipercaya Persis Solo di paruh kedua musim. Sebelumnya, Persis Solo telah lebih dulu mengumumkan dua pemain asing lainnya asal Serbia pada Minggu (18/1/2026), yaitu Dusan Mijic (bek) dan Vukasin Vranes (kiper).

Langkah ini menegaskan keseriusan manajemen dalam merombak kekuatan tim demi keluar dari tekanan zona degradasi dan bertahan di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Sebelum berlabuh ke Kota Bengawan, Miroslav Maricic tercatat memperkuat FK Radnik Bijeljina, klub peserta Liga Premier Bosnia dan Herzegovina. Pengalamannya di kompetisi Eropa Timur diharapkan bisa membawa karakter permainan keras, disiplin, dan agresif khas pemain Serbia ke tubuh Persis.

Dalam pernyataan perdananya, Maricic menegaskan tekadnya datang ke Persis bukan sekadar melengkapi skuad. Ia membawa misi besar: membantu Laskar Sambernyawa bangkit dan menjauh dari zona merah.

“Saya datang ke Persis karena ingin mengubah situasi tim bersama para pemain lainnya. Saya optimistis bisa membantu Persis untuk tetap berkompetisi di Liga ini,” ujar Miroslav, seperti dikutip laman resmi klub.

Gelandang berusia 28 tahun itu memastikan akan memberikan kontribusi maksimal di setiap laga. Ia juga menekankan pentingnya kepercayaan diri dan kekompakan tim untuk bisa bersaing dengan klub-klub papan atas Super League.

“Persis adalah salah satu klub terbesar di negara ini. Jika kita ingin mengubah situasi, kita harus bekerja keras dan memberikan 100 persen di setiap latihan dan pertandingan,” tegasnya.

Lebih lanjut, Miroslav mengaku terkesan dengan atmosfer sepak bola di Solo. Ia tak sabar merasakan dukungan langsung dari suporter Laskar Sambernyawa yang dikenal fanatik dan loyal.

“Saya sangat senang bergabung dengan Persis Solo. Saya mendengar banyak hal tentang Persis. Dan saya ingin menyapa para penonton. Saya dengar suporter di Solo adalah salah satu yang terbaik di Indonesia,” pungkasnya.

Dengan bertambahnya amunisi asal Serbia, Persis Solo berharap racikan pemain Eropa Timur ini bisa menjadi kunci kebangkitan tim di putaran kedua Super League 2025-2026. Tim asuhan Milomir Seslija itu masih terdampar di posisi ke-16 klasemen dengan 10 poin dari 17 laga yang telah dijalani.

× Image