Home > Other Sports

IWO 2026 Jadi Ajang Golf Profesional Wanita dengan Hadiah Terbesar di Sirkuit Asia Pasifik

Indonesia Women's Open (IWO) 2026 siap digelar pada 30 Januari-1 Februari 2026 di Damai Indah Golf-BSD Course, Tangerang.
Image
Taufani Rahmanda Editor : Taufani Rahmanda
Turnamen golf internasional di Tanah Air, Indonesia Women's Open 2026 atau IWO 2026 digelar pada 30 Januari-1 Februari 2026 di Damai Indah Golf-BSD Course, Tangerang. Sumber:Grafis Kevin Bagus Prinusa/Skor.id
Turnamen golf internasional di Tanah Air, Indonesia Women's Open 2026 atau IWO 2026 digelar pada 30 Januari-1 Februari 2026 di Damai Indah Golf-BSD Course, Tangerang. Sumber:Grafis Kevin Bagus Prinusa/Skor.id

SKOR.id - Indonesia Women's Open (IWO) 2026 siap digelar, yang akan menjadi ajang golf profesional wanita dengan hadiah terbesar di Sirkuit Asia Pasifik.

Setelah debut pada 2025, IWO 2026 akan bergulir pada 30 Januari hingga 1 Februari 2026 di Damai Indah Golf-BSD Course, Tangerang. Pertumbuhan dipastikan terjadi.

Turnamen yang digelar Asia Golf Leaders Forum (AGLF) dan di-co-sanctioned Persatuan Golf Indonesia (PGI) bersama Korean Ladies Professional Golf Tour (KLPGT) itu menyajikan total hadiah sebesar US$600.000 (sekitar Rp10 miliar).

Nilai tersebut mengalami peningkatan dua kali lipat dibandingkan debutnya pada tahun lalu. Dengan hadiah tersebut, IWO 2026 menjadi turnamen golf profesional wanita termahal di Sirkuit Asia Pasifik.

Adapun IWO 2026 akan menjadi pembuka Asia-Pacific Circuit (APAC Circuit) series tour 2026 setelah Taiwan Mobile Ladies Open pada Desember 2025.

Menggantikan Women's Asia Circuit dan Ladies Asia Golf Tour (LAGT) yang telah berhenti, APAC Circuit ini memiliki peran penting dalam mengembangkan golf wanita di wilayah Asia-Pasifik.

"Setelah debutnya berlangsung sukses pada 2025, kami optimis IWO 2026 akan memberikan boost bagi perkembangan golf wanita di Indonesia," kata Chairman Indonesia Women's Open, C. K. Song.

"Selain juga, menjadi ajang kompetisi bagi para pegolf wanita Asia Pasifik dalam menampilkan permainan terbaiknya. Mimpi saya adalah menjadikan

IWO ini sebagai the largest and the biggest ladies tournament in Southeast Asia dalam 5 tahun ke depan," ia menjelaskan.

IWO pun merupakan satu-satunya national open untuk event profesional wanita di Tanah Air. Kerja sama PGI dengan AGLF untuk ajang ini berlangsung selama 3 tahun atau setidaknya hingga 2027.

Konferensi pers persiapan atau menuju Indonesia Women's Open 2026 atau IWO 2026 di Damai Indah Golf-BSD Course, Tangerang, pada 7 Januari 2026. Sumber: Foto Media IWO 2026
Konferensi pers persiapan atau menuju Indonesia Women's Open 2026 atau IWO 2026 di Damai Indah Golf-BSD Course, Tangerang, pada 7 Januari 2026. Sumber: Foto Media IWO 2026

"Dengan adanya turnamen profesional internasional bergengsi ini, kami berharap para pegolf wanita Indonesia memiliki kemampuan bersaing setara dengan pemain-pemain internasional," kata Ketua Umum Pengurus Besar PGI (PB PGI), Japto Soerjosoemarno.

"Tentunya, dengan debut IWO pada 2025 kemarin, para pegolf kita bisa mengambil lebih banyak pelajaran untuk bisa menghadapi persaingan dalam level internasional di IWO 2026," ia menambahkan.

Besarnya hadiah pada IWO 2026 tidak lepas dari hadirnya Bank Tabungan Negara (BTN) sebagai presenting sponsor. Mereka pun menegaskan komitmen untuk turut terlibat dalam pengembangan golf wanita di Indonesia.

"BTN melihat IWO sebagai ajang yang sangat strategis karena sejalan dengan nilai dan komitmen BTN dalam mendukung pengembangan olahraga nasional, khususnya wanita," kata Head Retail Funding Division, Frengky Rosadrian.

"Golf wanita memiliki potensi besar di tingkat regional dan internasional. BTN percaya bahwa pengembangan atlet perempuan adalah bagian penting dari pembangunan sumber daya manusia Indonesia di bidang olahraga," ia melanjutkan.

Setelah IWO 2025 digelar di Damai Indah Golf-BSD Course, edisi kedua kembali menggunakan lapangan karya Jack Nicklaus tersebut. Tempat tersebut memang jadi langganan ajang internasional sejak 1994.

"Kami sangat bangga bisa kembali menjadi venue turnamen sekelas IWO untuk kedua kalinya," kata Direktur Utama PT Damai Indah Golf Tbk, Budiarsa Sastrawinata.

"Turnamen Asia Pacific Circuit ini telah mengangkat nama Damai Indah Golf-BSD Course sebagai salah satu championship course di Indonesia di berbagai kategori,"

"Pada IWO 2026, kami siap menyediakan venue yang menyodorkan tantangan berkesan bagi para pemain turnamen internasional ini," ia memaparkan dalam jumpa pers Rabu (7/1/2026).

Dalam IWO 2026, PGI dan AGLF mendapat co-sanction dengan KLPGA Dream Tour. Sebanyak 120 pegolf terbaik akan ambil bagian, di antaranya atlet-atlet elite dari KLPGA Dream Tour.

Serta pegolf-pegolf teratas yang mewakili lebih dari 12 negara di kawasan Asia-Pasifik, termasuk kontingen Indonesia. Sebanyak 50 pegolf profesional wanita top Korea akan turut berkompetisi.

Sementara itu, sebagai tuan rumah, PGI akan memberikan kesempatan kepada 30 pemain Indonesia untuk ikut bersaing dalam memperebutkan trofi IWO edisi kedua.

× Image