Pesta Gol Bawa Malut United Salip Persib, Persis Solo Kian Terpuruk di Dasar Klasemen

SKOR.id - Empat pertandingan lanjutan pekan ke-16 Super League 2025-2026 rampung pada Minggu (4/1/2026).
Pembukanya langsung mencuri perhatian, yakni pesta gol Malut United atas PSBS Biak di Stadion Gelora Kie Raha, Ternate.
Dua laga sore berjalan serempak, yakni kemenangan Persita Tangerang di markas Persis Solo, Stadion Manahan, dan skor tipis PSIM Yogyakarta atas Semen Padang FC di Stadion Sultan Agung, Bantul.
Sementara, penutupnya adalah Bali United yang menundukkan Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
Kemenangan besar Malut United membawa mereka ke peringkat ketiga klasemen Super League 2025-2026, melangkahi juara bertahan Persib Bandung.
Persita, PSIM, dan Bali United juga mememperkuat posisi masing-masing di tangga kelima, keenam, dan kedelapan.
Sebaliknya, Persis Solo yang menelan kekalahan keempat beruntun makin terpuruk sebagai juru kunci. Semen Padang dan PSBS juga tak lebih baik, dengan bertengger di peringkat le-16 dan ke-15.
Arema FC, di sisi lain, tak bergerak di urutan kesebelas, harus menunda ambisi menembus 10 besar.
MALUT UNITED 6-2 PSBS BIAK
Permainan agresif diperlihatkan Malut United sejak awal, dan mereka sudah membuka keran gol pada menit ke-16 lewat Gustavo Franca.
Jelang turun minum, tepatnya menit ke-40, Yakob Sayuri ikut menggandakan keunggulan tuan rumah.
Selepas jeda, pasukan Naga Gamalama kian menggila. Tyronne del Pino (51') dan David da Silva (56') mencetak gol beruntun untuk membawa tuan rumah berlari jauh.
Namun, pada paruh akhir laga, PSBS tersentak dan memberi perlawanan. Yano Putra memperkecil ketinggalan di menit ke-69, lalu Heri Susanto ikut mencatatkan nama di papan skor pada menit ke-80.
Di antara dua gol PSBS, Ciro Alves sempat menambahkan gol buat Malut United (77'), dan tim asuhan Hendri Susilo menutup pesta mereka melalui aksi Frets Butuan di injury time (90+2')
Susunan Pemain Utama
Malut United: Angga Saputra; Igor Inocencio, Gustavo Franca, Nilson Junior, Yance Sayuri, Ridho Syuhada, Wbeymar Angulo, Tyronne del Pino, Yakob Sayuri, David da Silva, Ciro Alves;
Pelatih: Hendri Susilo
PSBS Biak: Kadu; Arjuna Agung, Iqbal Hadi, Hwang Myung-hun, Nurhidayat, Sandro Embalo, Pablo Andrade, Yano Putra, Heri Susanto, Ruyery Blanco, Mohcine Hassan;
Pelatih: Kahudi Wahyu Widodo
PERSIS SOLO 1-3 PERSITA TANGERANG
Tak peduli main di kandang lawan, para pemain Persita langsung tancap gas. Gol pertama pun tercipta hanya dalam lima menit oleh Matheus Alves.
Torehan tersebut membuat Pendekar Cisadane kian bersemangat, terbukti dua gol lagi lahir sebelum turun minum.
Aleksa Andrejic memborong semuanya. Gelandang asal Serbia itu membobol gawang Persis pada menit ke-14 dan ke-41.
Tuan rumah coba bangkit pada babak kedua. Tapi dengan margin begitu besar, mereka sulit menembus pertahanan Persita yang mulai fokus bertahan.
Persis hanya mampu sekali mencuri gol hiburan lewat Gervane Kastaneer di menit ke-62.
Susunan Pemain Utama
Persis Solo: Gianluca Pandeynuwu; Eky Taufik, Cleylton Santos, Xandro Schenk, Althaf Indie, Fuad Sule, Sutanto Tan, Sho Yamamoto, Adriano Castanheira, Gervane Kastaneer, Kodai Tanaka;
Pelatih: Milomir Seslija
Persita Tangerang: Igor Rodrigues; Muhammad Toha, Javlon Guseynov, Charisma Fathoni, Tamirlan Kozubaev, Mario Jardel, Bae Sin-yeong, Rayco Rodriguez, Hokky Caraka, Aleksa Andrejic, Matheus Alves;
Pelatih: Carlos Pena
PSIM YOGYAKARTA 1-0 SEMEN PADANG FC
Tiga poin yang sulit didapat PSIM saat menjamu Semen Padang. Mereka harus bersusah payah sebelum bisa menaklukkan tim papan bawah tersebut.
Faktanya, selain sulit ditembus, Semen Padang juga mampu menghadirkan ancaman nyata buat PSIM, terutama dari Cornelius Stewart.
Namun, PSIM akhirnya menemukan jalan via titik putih. Pelanggaran pemain Semen Padang di menit ke-64 berbuah penalti, dan Ze Valente yang maju sebagai eskekutor sukses menjalankan tugas.
Susunan Pemain Utama
PSIM Yogyakarta: Gilang Ardha; Rio Hardiawan, Franco Ramos, Rendra Teddy, Reva Adi, Fahreza Sudin, Rakhmatsho Rakhmatzoda, Ezequiel Vidal, Ze Valente, Deri Corfe, Nermin Haljeta;
Pelatih: Jean-Paul van Gastel
Semen Padang FC: Arthur Augusto; Ricki Ariansyah, Angelo Menese, Herwin Tri Saputra, Leo Guntara, Rosad Setiawan, Ripal Wahyudi, Irsyad Maulana, Pedro Matos, Firman Juliansyah, Cornelius Stewart;
Pelatih: Dejan Antonic
BALI UNITED 1-0 AREMA FC
Duel berjalan cukup imbang sepanjang babak pertama, kedua tim sama-sama punya peluang bagus.
Bali United mengancam lewat sepakan Jordy Bruijn, Arema FC juga berbahaya lewat aksi Ian Puleio dan Dedik Setiawan.
Usai turun minum, tuan rumah meningkatkan intensitas tekanan. Alhasil, menit ke-49, mereka berhasil mengoyak gawang Arema FC lewat tandukan Kadek Agung.
Singo Edan coba mengejar dan merespons, tapi tak banyak yang bisa mereka perbuat pada sisa waktu,
Susunan Pemain Utama
Bali United: Mike Hauptmeijer; Rizky Dwi Febrianto, Joao Ferrari, Kadek Arel, Thijmen Goppel, Kadek Agung, Tim Receveur, Rahmat Arjuna, Mirza Mustafic, Jordy Bruijn, Boris Kopitovic;
Pelatih: Johnny Jansen
Arema FC: Lucas Frigeri; Rifad Marasabessy, Luiz Gustavo, Julian Guevara, Iksan Lestaluhu, Matheus Blade, Betinho, Arkhan Fikri, Valdeci, Dedik Setiawan, Ian Puleio;
Pelatih: Marcos Santos
