Home > Esports

Penjelasan Format Babak Wildcard M7 World Championship

Turnamen Mobile Legends dunia, M7 World Championship, sedang dihelat. Ini penjelasan lengkap format babak Wildcard!
Image
Thoriq Az Zuhri Editor : Thoriq Az Zuhri Yunus
Penjelasan lengkap format babak Wildcard M7 World Championship. Sumber: Grafis: Yudhy Kurniawan/Skor.id
Penjelasan lengkap format babak Wildcard M7 World Championship. Sumber: Grafis: Yudhy Kurniawan/Skor.id

SKOR.id - Mari menilik penjelasan lengkap format babak Wildcard turnamen Mobile Legends dunia, M7 World Championship.

Gelaran M7 World Championship akan dimulai pada 3 Januari 2026 mendatang dengan menggelar babak Wildcard.

Delapan tim Mobile Legends dari seluruh dunia akan bertarung demi dua tiket ke babak utama M7 World Championship.

Bagaimana formatnya?

- Babak Wildcard terbagi jadi dua fase: babak grup dan babak penentuan

- Di babak grup, ada delapan tim yang dibagi menjadi dua grup, masing-masing berisi empat tim

- Masing-masing tim bertemu sekali dengan laga Best of 3, dua tim teratas masing-masing grup lolos ke babak penentuan

- Ada dua laga di babak penentuan dengan format Best of 5, juara grup bertemu runner-up grup lainnya

- Dua pemenang dari dua laga ini akan lolos ke Babak Utama M7 World Championship

× Image