Home > MLB

6 Manfaat Konsumsi Air Putih Saat Ramadan dan Waktu Meminumnya

Image
Kunta Bayu Waskita
Biasakan meminum air putih 6-8 gelas sehari untuk menjaga kebugaran tubuh (M. Yusuf/Skor.id). Yusuf/Skor.id

SKOR.id – Kekurangan cairan berpotensi terjadi saat kita menunaikan ibadah puasa Ramadan. Maka itu, saat berbuka puasa, yang diutamakan terlebih dahulu adalah meminum air.

Tentunya minum air yang manis seperti teh manis, sirup, kolak, atau es buah tidak dilarang. Tetapi mengonsumsi air putih akan lebih baik bagi kesehatan. 

Mengingat selama berpuasa diwajibkan menahan haus dan lapar saat siang hari, Anda bisa mengatur pasokan cairan di dalam tubuh selama menjalankan ibadah puasa. 

Menurut Tim Promkes RSST – RSUP dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten, seperti dikutip dari situs Kementerian Kesehatan, tubuh membutuhkan air sebanyak 1 hingga 2,5 liter per hari.

Jumlah itu setara 6-8 gelas air putih tiap harinya. Jika tidak dapat mengatur asupan air saat berpuasa, tentunya kita akan merasakan haus ketika berpuasa. 

Sering pula muncul masalah lain seperti bibir kering dan pecah-pecah, serta merasa lemas.

Konsumsi air putih yang cukup ketika berpuasa bukan hanya menghindarkan tubuh dari penyakit, melainkan juga membuat puasa berjalan lancar. 

Penuhilah asupan cairan selama berpuasa dengan mengikuti ketentuan minum air putih yang tepat. Berikut 6 manfaat mengonsumsi air putih:

1. Menyehatkan Pencernaan

Manfaat minum air putih saat berpuasa dapat menyehatkan pencernaan. Apalagi selama bulan puasa, keluhan sembelit dan sakit maag kerap kali terjadi.

2. Mempertahankan Energi dalam Tubuh

Manfaat minum air putih yang cukup ketika puasa dapat menjaga tubuh tetap berenergi. Kekurangan cairan dapat membuat tubuh merasa lemas, mudah lelah, dan tidak berenergi.

Saat berbuka puasa, minum air putih bisa membuat tubuh langsung aktif. Ini merangsang sel darah merah tumbuh lebih cepat yang menghasilkan lebih banyak oksigen dan energi.

3. Hidrasi Tubuh

Air putih dapat membantu tubuh tetap terhidrasi. Minum air putih yang cukup dapat mencegah dehidrasi setelah menahan haus seharian. 

Air putih diperlukan untuk menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh.

4. Memelihara Kesehatan Kulit

Memenuhi kebutuhan cairan tubuh dengan mengonsumsi air mineral selama berpuasa membawa banyak manfaat untuk kesehatan kulit.

Konsumsi air sebanyak 8 gelas per hari bisa memelihara kesehatan kulit, dan sebaiknya terus dilakukan saat bulan puasa. 

5. Membantu Penurunan Berat Badan

Air putih membantu tubuh menyerap nutrisi dan membuang limbah. Minum air putih dapat meningkatkan perasaan kenyang dan mencegah makan terlalu banyak. 

Efek ini membantu menurunkan berat badan dan mencegah kenaikan berat badan saat puasa.

6.Kurangi Racun dalam Tubuh

Air putih hangat dapat berperan sebagai detoksifikasi tubuh. Ketika air cukup panas untuk menaikkan suhu tubuh, bisa menyebabkan keringat. 

Dengan berkeringat akan mengeluarkan racun dan dapat membantu membersihkan pori-pori. Racun tubuh bisa keluar melalui urin. 

Makin banyak minum air, makin banyak urin yang dikeluarkan untuk mendetoksifikasi tubuh.

Untuk memenuhi kebutuhan air harian (8 gelas air per hari) pada bulan puasa dapat dilakukan pada waktu yang tepat, yakni:

1. Bangun sahur

2. Setelah sahur

3. Saat berbuka puasa

4. Setelah berbuka puasa

5. Setelah salat magrib

6. Setelah salat isya

7. Setelah salat tarawih

8. Sebelum tidur

Demikianlah tips mengonsumsi air putih selama menjalani puasa Ramadan. Jaga terus tubuh Anda agar selalu terhidrasi.

× Image