MotoGP Malaysia 2023: Alex Marquez Menang Sprint, Jorge Martin Pangkas Gap dari Pecco Bagnaia

SKOR.id - Pembalap tim Gresini Racing, Alex Marquez, menunjukkan performa impresif kala memenangi sesi sprint MotoGP Malaysia 2023 yang digelar Sabtu (11/11/2023).
Alex Marquez mengawali lomba 10 lap di Sirkuit Sepang, Malaysia siang ini dari peringkat empat menyusul hasil kualifikasi beberapa jam sebelumnya.
Adik kandung Marc Marquez itu secara bertahap memperbaiki posisinya di tengah persaingan alot barisan terdepan yang berisikan para penunggang motor Ducati.
Puncaknya terjadi pada lap keenam ketika Alex Marquez sukses menyalip Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) yang sebelumnya selalu memimpin lomba dari start.
Sejak saat itu, Alex Marquez seolah tak terbendung lagi hingga akhirnya memenangi sesi sprint MotoGP Malaysia 2023 dalam waktu 19 menit 58,713 detik.
Bagi Alex Marquez, ini menjadi kali kedua dirinya memenangi sesi sprint MotoGP 2023 setelah GP Inggris awal Agustus lalu.
Sementara itu, predikat runner up sesi sprint MotoGP Malaysia 2023 diduduki oleh Jorge Martin (Prima Pramac Racing).
Jorge Martin yang memulai lomba dari posisi kedua sebenarnya melakukan start yang kurang mulus sehingga sempat tercecer ke peringkat empat.
Akan tetapi, Martinator masih mampu bangkit hingga akhirnya kembali naik ke peringkat kedua saat lomba memasuki lap keenam.
Jorge Martin pun mampu mempertahankan posisinya tersebut hingga akhirnya finis kedua dengan jarak 1,589 detik dari Alex Marquez.
Dengan hasil itu, Jorge Martin dapat tambahan sembilan poin yang membuatnya makin dekat dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) di puncak klasemen MotoGP 2023.
Francesco Bagnaia sendiri harus puas finis ketiga pada sesi sprint MotoGP Malaysia 2023 sehingga "hanya" mendapat tujuh poin tambahan.
Mengawali lomba dari pole position, Pecco sejatinya menjalani balapan yang relatif mulus setidaknya hingga lap kelima.
Akan tetapi, semuanya berubah pada lap keenam setelah sang juara bertahan secara berurutan dilewati oleh Marquez dan Martin.
Pecco sejatinya juga sempat mendapat perlawanan alot dari Enea Bastianini (Ducati Lenovo). Namun, ia masih bisa mengatasi tekanan rekan setimnya itu untuk finis ketiga.
Saat ini, Francesco Bagnaia memang masih berada di puncak klasemen MotoGP 2023 dengan raihan total 396 poin.
Akan tetapi, jarak keunggulannya atas Jorge Martin kian terkikis dan kini tinggal menyisakan 11 poin.
Berikut hasil sesi sprint MotoGP Malaysia 2023:POS
PEMBALAP
TIM
WAKTU/GAP POIN 1 Alex Marquez Gresini Racing MotoGP™ 19:58.7130 12 2 Jorge Martin Prima Pramac Racing +1.589 9 3 Francesco Bagnaia Ducati Lenovo Team +3.034 7 4 Enea Bastianini Ducati Lenovo Team +3.242 6 5 Brad Binder Red Bull KTM Factory Racing +3.310 5 6 Jack Miller Red Bull KTM Factory Racing +4.318 4 7 Marco Bezzecchi Mooney VR46 Racing Team +5.307 3 8 Johann Zarco Prima Pramac Racing +5.501 2 9 Luca Marini Mooney VR46 Racing Team +6.420 1 10 Maverick Viñales Aprilia Racing +7.241 11 Franco Morbidelli Monster Energy Yamaha MotoGP™ +8.775 12 Aleix Espargaro Aprilia Racing +9.995 13 Fabio Di Giannantonio Gresini Racing MotoGP™ +10.067 14 Augusto Fernandez GASGAS Factory Racing Tech3 +10.643 15 Pol Espargaro GASGAS Factory Racing Tech3 +11.005 16 Fabio Quartararo Monster Energy Yamaha MotoGP™ +11.911 17 Raul Fernandez CryptoDATA RNF MotoGP™ Team +13.591 18 Miguel Oliveira CryptoDATA RNF MotoGP™ Team +15.058 19 Takaaki Nakagami LCR Honda +16.015 20 Iker Lecuona LCR Honda +23.484 21 Marc Marquez Repsol Honda Team +24.930 22 Alvaro Bautista Aruba.it Racing +36.501 23 Joan Mir Repsol Honda Team +40.594
Sementara itu, rangkaian MotoGP Malaysia 2023 akhir pekan ini masih menyisakan satu sesi balapan utama untuk digelar.
Sesi balapan utama MotoGP Malaysia 2023 dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Sepang pada Minggu (12/11/2023) mulai pukul 14.00 WIB dengan durasi 20 lap.
