Home > Tennis

Continental Futsal Championship 2022: Jadwal, Hasil dan Klasemen Lengkap

Image
Taufani Rahmanda

  • Berikut ini Skor.id menyajikan jadwal, hasil, dan klasemen lengkap ajang Continental Futsal Championship 2022.
  • Timnas futsal Indonesia tak sendirian dalam menggelar turnamen untuk persiapan menuju Piala Asia Futsal 2022.
  • Di Thailand ada Continental Futsal Championship 2022 yang diikuti enam peserta yang seluruhnya tim nasional.

SKOR.id - Timnas futsal Indonesia tidak sendirian sebagai wakil ASEAN yang menggelar turnamen pada persiapan Piala Asia Futsal 2022.

Pasalanya, timnas futsal Thailand juga menggelar turnamen yang bahkan lebih ramai ketimbang MNC International Futsal Cup 2022 di Indonesia.

Adalah Continental Futsal Championship 2022 yang digelar di Stadion Hua Mark Indoor, Bangkok, Thailand, pada 11-16 September 2022.

Ajang tersebut diikuti oleh enam peserta yang keseluruhan merupakan tim nasional dan semula terbagi ke dalam dua grup, Grup A dan Grup B.

Timnas futsal Thailand berada di Grup A bersama Mozambik dan Maroko, sementara pada Grup B berisikan Iran, Vietnam dan Finlandia.

Berikut ini Skor.id menyajikan jadwal, hasil, dan klasemen Continental Futsal Championship 2022 yang terus diperbaharui seiring berjalannya turnamen:

KLASEMEN

Grup A

Posisi Tim Mn Mg S K SG Poin
1 Maroko 2 1 1 0 2 4
2 Thailand 2 1 1 0 2 4
3 Mozambik 2 0 0 1 -2 0

Grup B

Posisi Tim Mn Mg S K SG Poin
1 Iran 2 2 0 0 3 6
2 Finlandia 2 1 0 1 1 3
3 Vietnam 2 0 0 2 -4 0

Keterangan: Mn=Main, Mg=menang, S=Seri, K=Kalah, SG=Selisih gol.

JADWAL

Fase Grup

11 September 2022

Iran 2-1 Finlandia - 17.00 WIB
Thailand 2-2 Maroko - 19.30 WIB

12 September 2022

Finlandia 4-2 Vietnam - 17.00 WIB
Maroko 4-2 Mozambik - 19.30 WIB

13 September 2022

Iran 3-1 Vietnam - 17.00 WIB
Thailand 3-1 Mozambik - 19.30 WIB

Perebutan Peringkat Kelima

15 September 2022

Mozambik 1-3 Vietnam - 14.00 WIB

Semifinal

15 September 2022

Iran 3-2 Thailand - 16.30 WIB
Maroko 4-1 Finlandia - 19.30 WIB

Perebutan Peringkat Ketiga

16 September 2022

Thailand 2-2 (7-6.penalti) Finlandia - 16.30 WIB

Final

16 September 2022

Iran 3-4 Maroko - 19.30 WIB

Baca Juga Berita Futsal Lainnya:

Piala AFF Futsal Antarklub 2022: Jadwal, Hasil dan Klasemen Lengkap

Piala Asia Futsal 2022: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap

× Image