"Saya akan fokus 100 persen untuk mendapatkan hasil maksimal. Kecepatan kami selama pramusim juga bagus," kata Fabio Quartararo.
"Tapi, banyak rival kami yang juga tampil cepat. Oleh karena itu, setiap detail dan setiap sepersekian detik sangat berarti," dia menambahkan.
Rekan setimnya di Yamaha, Franco Morbidelli, juga siap bangkit. Runner-up MotoGP 2020 itu telah pulih sepenuhnya dari cedera.
"Kami kembali ke sirkuit di Mandalika dan tes telah memberi kami pengalaman. Kami bisa menggunakan itu untuk keuntungan kami."
"Kami telah membuat banyak progres selama tiga hari di sini. Bahkan, bisa mencari cara untuk mengeluarkan hasil maksimal."
"Khususnya pada sektor kedua, kami tahu itu rumit. Jadi, kami akan bekerja guna menemukan keseimbangan motor," kata Fabio Quartararo.
