Buruknya Situasi di Houston Rockets Dimanfaatkan Charlotte Hornets Kejar Russell Westbrook
- Charlotte Hornets menjadi salah satu klub yang berminat mendatangkan Russell Westbrook.
- Saat ini, situasi Westbrook di Houston Rockets sedang tak menentu setelah dirinya meminta untuk ditrade.
- Namun karena gaji Westbrook yang sangat mahal, mendatangkan pemain berjuluk Brodie ini bakal mendatangkan konsekuensi keuangan bagi Hornets.
SKOR.id - Situasi Houston Rockets benar-benar buruk akhir-akhir ini. Akibat merasa tak dilibatkan dalam pembentukan tim untuk NBA 2020-2021, dua jagoan utama: James Harden dan Russell Westbrook ngambek.
Russell Westbrook kabarnya sudah meminta ditrade ke klub lain. Sedangkan James Harden menghilang. Sudah 2 pekan ia tak menjawab panggilan telephone manajemen Rockets.
Situasi ini tampaknya dimanfaatkan klub lain untuk mendapatkan 1 dari 2 pemain bintang ini.
Klub milik Michael Jordan, Charlotte Hornets dikabarkan siap memboyong Russell Westbrook.
Gosip ini tentu masuk akal sebab Charlotte Hornets tentu membutuhkan pemain bintang. Praktis, setelah Kemba Walker hijrah ke Boston Celtics pada 2019, mereka tak memiliki bintang.
Kabarnya, mereka sudah menyiapkan beberapa pemain untuk ditukar dengan Russell Westbrook, misalnya saja Devonte Graham dan P.J. Washington.
Namun yang menjadi masalah, mendatangkan Russell Westbrook bakal mendatangkan konsekuensi keuangan untuk Hornets.
Westbrook merupakan pemain bergaji mahal. Sesuai dengan aturan NBA, klub yang mendapatkan pemain via trade harus melanjutkan kontrak sang pemain di klub lamanya.
Kontrak Westbrook di Rockets sendiri berakhir pada 2022-2023 dengan sisa kontrak 123 juta dolar AS (sekitar Rp 1,7 triliun).
Adapun, gaji Westbrook pada musim 2020-2021 senilai 41 juta dolar AS (sekitar Rp 582 miliar). Itu tentu membuat space gaji Hornets makin sempit sehingga sulit membentuk materi pemain merata.
Jika hal ini yang terjadi, Hornets paling-paling hanya seperti saat masih dibela Kemba Walker. Cuma menjadi klub papan tengah yang setiap tahunnya memperebutkan tiket play-off hingga akhir musim.
Begitu melaju ke play-off, mereka menjadi bulan-bulanan klub-klub papan atas. Tentu hal ini bertentangan dengan visi Michael Jordan yang ingin menjadikan Hornets klub hebat di Wilayah Timur.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
11 Gim First Person Shooter Terbaik dalam 11 Tahun Terakhir #SkorSpesial1111 https://t.co/FFvhG3ryVY— SKOR Indonesia (@skorindonesia) November 11, 2020
Berita NBA Lainnya:
Steve Nash Tegaskan Target Brooklyn Nets Juara NBA 2020-2021
Dapat Beasiswa dari NBA, Perasaan Derrick Michael Campur Aduk
Baru Meluncur, Warganet Dihebohkan Xbox Series X yang Terlihat ''Ngebul''
