Home > Other Sports

Malaysia Tanpa Ganda Putra Peraih Perak Olimpiade di Thomas Cup 2020

Image
Any Hidayati

  • Goh V Shem/Tan Wee Kiong mundur dari skuad bulu tangkis Malaysia untuk Thomas Cup 2020.
  • Keluarga dan pandemi jadi alasan ganda putra peraih medali perak Olimpiade  2016 itu mundur.
  • Ganda putra Malaysia kini sepenuhnya akan bertumpu kepada para pebulu tangkis muda.

SKOR.id - Kembali pebulu tangkis memutuskan mundur dari kejuaraan Thomas dan Uber Cup 2020 yang akan berlangsung pada 3-11 Oktober di Aarhus, Denmark.

Giliran ganda putra Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong yang mengumumkan secara resmi mundur dari timnas karena alasan keluarga.

Ganda putra peraih medali perak Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro, Brasil itu mengatakan kondisi pandemi juga jadi pertimbangan mereka mundur.

"Ini bukan keputusan mudah. Saya dan Tan Wee Kiong telah berdiskusi dan memutuskan mundur dan memilih di rumah bersama keluarga," ujar Goh V Shem dilansir dari NST.

"Putri saya baru berusia beberapa bulan sedangkan Tan Wee Kiong tengah menantikan anak pertama yang diperkirakan lahir pertengahan bulan depan." 

"Dengan kondisi pandemi Covid-19, akan terlalu berisiko bagi kami melakukan perjalanan. Selain itu, kami juga ingin membantu keadaan di rumah," Goh menjelaskan.

Pebulu tangkis 31 tahun itu sangat ingin membela Malaysia di ajang sekelas Thomas Cup 2020 tetapi situasi saat ini menjadikannya tidak mungkin. 

 
 
View this post on Instagram
 
 

Happy Independence Day ???????? #0831 #merdeka

A post shared by Aaron Chia Teng Fong (@aaronchiatengfong) on

Sebelum Goh/Tan, tunggal putri India, Pusarla V. Sindhu, juga memutuskan mundur dari tim Uber negaranya karena masalah personal.

Kemudian, kontingen Thomas dan Uber Taiwan juga baru-baru iini memutuskan mundur setelah mempertimbangkan kondisi pandemi Covid-19.

Dengan mundurnya Goh/Tan  Malaysia akan bertumpu kepada pemain muda, yakni Aaron Chia/Soh Wooi Yik, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, dan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani.

Selain itu, mundurnya ganda putra veteran ini juga membuat beban tim putra Malaysia kian berat karena BAM menargetkan semifinal Thomas Cup 2020.

Tim bulu tangkis putra Malaysia akan berada di Grup B Thomas Cup 2020 bersama dengan Indonesia, Korea Selatan, dan Australia.

Meski satu per satu pemain maupun negara memutuskan mundur dari turnamen, Thomas dan Uber 2020 tetap akan dilaksanakan sesuai jadwal.

Ikuti juga InstagramFacebookYouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.

Berita Thomas dan Uber Cup 2020 Lainnya:

Taiwan Mundur dari Thomas dan Uber Cup 2020, 3 Negara Masih Ragu

Skuad India Tanpa Pusarla V Sindhu di Uber Cup 2020

× Image