Klub Promosi Liga 2 Ini Minta Kejelasan Kompetisi, Baru Mau Nego Gaji


- AA Tiga Naga membuka peluang melakukan nego ulang kontrak dengan pemain mereka.
- Namun, AA Tiga Naga ingin PSSI memastikan soal nasib kompetisi dulu sebelum melakukan nego ulang dengan pemain.
- Pada Liga 2 2020, AA Tiga Naga adalah tim berstatus promosi dari Liga 3 2019.
Klub Malaysia yang Sempat Kontrak Andik Vermansah Alami Krisis Parahhttps://t.co/bHlYkBzYaT— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 12, 2020
"Kenapa terbalik ya? Harusnya, kompetisi dulu yang dipastikan kapan akan dilaksanakan, barulah klub melakukan negosiasi dengan pemain," kata Rudy, Jumat (12/6/2020).
"Karena percuma saja, klub cape-cape bernegosiasi dengan pemain, kalau akhirnya kompetisi tidak jalan," tuturnya.
Sebab, sisi finansial setiap klub berbeda-beda. Apalagi saat kondisi pandemi covid-19 seperti saat ini, itu berdampak terhadap pendapatan semua sektor usaha.
"Klub juga harus jelas dulu bagaimana sumber keuangannya. Karena besaran gaji pemain juga berdasarkan sumber keuangan klub itu sendiri," ucap dia.

