Hal yang Buat Zidane Bingung soal Pilih Mendy atau Marcelo
- Real Madrid akan menjalani pekan menentukan dengan melawan Manchester City dan Barcelona.
- Zinedine Zidane kini kebingungan soal pilihan di bek kiri.
- Ada pertimbangan tersendiri untuk menurunkan Marcelo atau Ferland Mendy.
SKOR.id - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, kini sedang kebingungan memilih Marcelo atau Ferland Mendy.
Malam ini Real Madrid akan menghadapi Levante pada laga Liga Spanyol, Sabtu (22/2/2020) atau Minggu dini hari WIB.
Laga ini jadi laga pembuka pekan penting Real Madrid. Tengah pekan mendatang, El Real akan menjalani partai pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Manchester City.
Lalu Madrid akan berhadapan dengan rival utama di Liga Spanyol, Barcelona, akhir pekan depan.
Hal ini membuat pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, punya kebingungan sendiri soal pemilihan pemain.
Menurut laporan Marca yang dilansir Skor.id, kebingungan terbesar hadir dari pos bek kiri.
Musim ini, Ferland Mendy jadi pemain utama Madrid dengan Marcelo jadi deputi.
Akan tetapi, kini Mendy hanya kurang satu kartu kuning sebelum dapat larangan berlaga.
Andai dapat kartu ketika lawan Levante malam nanti, ia akan absen saat laga kontra Barcelona, hal yang tak diinginkan Zidane.
Baca Juga: Pelatih Barcelona Tak Sepakat dengan Lionel Messi soal Kuasai Eropa
Zidane kemungkinan akan menurunkan Marcelo pada laga kontra Levante malam nanti.
Masalahnya, penampilan Marcelo musim ini jauh dari standar yang ia tunjukkan beberapa musim lalu.
Musim lalu ia sempat tergeser oleh Sergio Reguilon sebelum kemudian digeser permanen oleh Mendy musim ini.
Jika tampil buruk lawan Levante, hal ini bisa membahayakan peluang Los Merengues untuk juara musim ini.
Saat ini, Real Madrid masih memimpin klasemen dengan 53 angka, hanya unggul satu poin saja dari Barcelona.
Laporan itu mengatakan bahwa Marcelo akan turun lawan Levante, dengan Mendy bermain kontra Man City dan Barcelona.
Baca Juga: Aaron Ramsey Jadi Kunci Transfer Paul Pogba ke Juventus
