Home > Other Sports

Indonesia Masters 2020: Jonatan Christie Tantang Juara 2019 di Perempat Final

Image
Aprelia Wulansari

  • Jonatan Christie menghadapi Anders Antonsen di perempat final Indonesia Masters 2020, Jumat (17/1/2020) sore WIB, di Istora, Jakarta.
  • Jonatan Christie unggul 4-2 atas Anders Antonsen dalam rekor pertemuan.
  • Anders Antonsen adalah juara Indonesia Masters 2019.

SKOR.id - Jonatan Christie akan menghadapi Anders Antonsen di perempat final Indonesia Masters 2020 yang digelar hari ini, Jumat (17/1/2020) sore WIB.

Dalam laga yang akan digelar di Istora, Senayan, Jakarta, itu, Jonatan Christie memiliki catatan baik atas pebulu tangkis Denmark itu.

Meski saat ini Anders Antonsen duduk di ranking tiga dunia, Jonatan Christie unggul 4-2 untuk menang-kalah.

Saat ini, Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie duduk di ranking enam dunia.

Baca Juga: Hasil Piala Italia: Tundukkan Parma, AS Roma Tantang Juventus

Selain mempertemukan pebulu tangkis yang duduk di ranking 10 besar dunia dan sama-sama berusia 22 tahun, laga ini juga menjadi pengulangan Indonesia Masters 2019.

Ya, Jonatan Christie melawan Anders Antonsen di semifinal Indonesia Masters 2019.

Kala itu, Jonatan harus mengakui keunggulan Antonsen dengan skor 18-21, 16-21.

Antonsen melaju ke final Indonesia Masters 2019.

Pada final, Antonsen membekuk wakil Jepang, Kento Momota, dengan skor 21-16, 14-21, 21-16. Antonsen menjadi juara edisi tahun lalu.

Baca Juga: Persiapan Praveen/Melati Hadapi Perempat Final Indonesia Masters 2020

Pada pertemuan terakhir Jonatan dan Antonsen di BWF World Tour Finals 2019, Jojo menang dengan skor 23-21, 21-16.

Jonatan pun telah mengantisipasi laga menghadapi Anders Antonsen.

"Antonsen memiliki permainan yang cepat, bola yang diarahkan ke belakangnya bagus, jangkauannya panjang karena dia tinggi," ucap Jojo, seperti dikutip dari rilis PBSI.

Baca Juga: Protes Manajemen, Suporter PSS Sleman Ancam Boikot

Ya, Antonsen memiliki tinggi 188 cm yang berarti jangkauan tangan dan langkahnya lebih panjang.

Akan tetapi, Jonatan yang memiliki tinggi 179 cm itu juga telah mempelajari kelebihan lawan dan bagaimana mengantisipasinya.

Head to head Jonatan Christie dan Anders Antonsen.

11 Desember 2019
BWF World Tour Finals 2019: 23-21, 21-16

15 November 2019
Hong Kong Open 2019: 21-15, 21-13

8 November 2019
China Open 2019: 16-21, 11-21

25 Oktober 2019
French Open 2019: 17-21, 21-19, 21-16

26 Juli 2019
Japan Open 2019: 21-12, 21-14

26 Januari 2019
Indonesia Masters 2019: 18-21, 16-21


 

× Image